Diminta Netizen Obati Kartika Putri, dr Richard Lee Malah Meledek: Bisa, Tapi Saya Enggak Bisa Ngaji

Jum'at, 23 Februari 2024 | 20:45 WIB
Diminta Netizen Obati Kartika Putri, dr Richard Lee Malah Meledek: Bisa, Tapi Saya Enggak Bisa Ngaji
Dokter Richard Lee. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dokter Richard Lee tertawa puas setelah tahu wajah Kartika Putri mengalami masalah seperti melepuh hingga bagian lidah. Sambil bercanda, dr Richard menyinggung dugaan penggunaan skin care abal-abal di balik timbulnya penyakit itu.

"Bisa jadi karena penggunaan skin care abal-abal atau obat abal-abal," ujar Richard Lee sambil tertawa, saat ditemui di kawasan Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (23/2/2024).

Dokter Richard Lee pun mempertanyakan, kenapa Kartika Putri harus repot-repot berobat sampai ke Singapura. Ia tahu betul kalau kualitas dokter Indonesia dan Singapura tidak jauh berbeda.

"Dibanding sama dokter Singapura sebenarnya sama kan. Dokter Indonesia juga jago-jago, pintar-pintar," imbuh dr Richard Lee.

Baca Juga: Tertawakan Wajah Kartika Putri, Dokter Richard Lee: Mudah-mudahan Bukan Azab

Bahkan kalau mau, Kartika Putri bisa datang ke klinik kecantikan dr Richard Lee. Ia siap menerima kedatangan Kartika dengan tangan terbuka.

"Bisa kalau mau berobat di tempat saya. Saya open, mau podcast boleh, perawatan boleh, mau minta maaf juga saya maafin," kata dr Richard Lee meledek.

Namun di akhir kalimatnya, Richard Lee kembali meledek Kartika Putri dengan menyarankan untuk dirinya lebih baik berobat ke dokter lain. Ia merasa tidak pantas mengobati Kartika karena tidak pandai mengaji.

"Saya enggak bisa ngaji," ucap Richard Lee sambil tertawa lagi. Seperti diketahui, Kartika Putri sempat bikin heboh dan panen nyinyiran lantaran meminta para capres-cawapres untuk tes ngaji.

Kondisi Kartika Putri terkena penyakit misterius. (Instagram/ kartikaputriworld)
Kondisi Kartika Putri terkena penyakit misterius. (Instagram/ kartikaputriworld)

Dokter Richard Lee sebelumnya sempat melontarkan pernyataan bernada nyinyir ke Kartika Putri usai wajahnya melepuh. Ia meminta Kartika untuk buru-buru mencari tahu penyebab timbulnya luka-luka tersebut. "Mudah-mudahan bukan azab ya," ucap dr Richard Lee.

Baca Juga: Kartika Putri Dituding Kena Azab, Habib Usman Pasang Badan: Sabar Sayangku

Sebagaimana diketahui, Kartika Putri membagikan foto-foto kondisi wajahnya yang tampak seperti melepuh lewat sebuah postingan di Instagram pada Rabu (21/2/2024) kemarin. Terlihat juga luka di bagian dalam mulut sang artis-artis. Suami Habib Usman Bin Yahya ini mengaku belum tahu apa penyakit yang dialaminya.

Saat ini, Kartika Putri sedang menjalani pengobatan di Singapura. Ibu dua anak ini memilih lanjut berobat di sana karena tindakan medis yang diambil di Indonesia tidak berbuah hasil..

Kartika Putri sendiri mengaku sudah sejak sepekan terakhir mengalami kondisi seperti itu di wajahnya. 

Sementara itu, sudah sejak lama hubungan Dokter Richard Lee dan Kartika Putri memanas. Semua terjadi setelah dr Richard mereview produk kosmetik yang dipromosikan Kartika. Tak terima, Kartika melaporkan dr Richard ke Polda Metro Jaya.

Dokter Richard Lee sempat ditahan selama dua hari oleh polisi, meski kemudian dikeluarkan dan kasusnya dihentikan polisi. Meski begitu, hingga kini dr Richard mengaku masih menyimpan dendam terhadap artis yang telah berhijrah itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI