Pemilik Warung Curiga Anak Vincent Rompies cs Lakukan Bullying di Tempat Lain

Jum'at, 23 Februari 2024 | 19:10 WIB
Pemilik Warung Curiga Anak Vincent Rompies cs Lakukan Bullying di Tempat Lain
Geng Legolas Rompies yang lakukan perundungan di Binus (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hermawati, pemilik warung "Ibu Gaul" yang menjadi tempat anak Vincent Rompies, Farrel Legolas Rompies dan teman-temannya melakukan bullying menangis-nangis setelah buka suara terkait kejadian tersebut.

Hermawati justru bingung keluarganya ikut dihujat dan dituding menutupi tindakan bullying anak Vincent Rompies cs karena mengaku tak mengetahui kejadian tersebut.

Menurut Hermawati, dirinya dan keluarga sebagai pemilik rumah pastinya tak akan tinggal diam bila mengetahui ada tindakan bullying yang begitu parah dilakukan oleh anak Vincent Rompies cs di warungnya.

Namun kenyataannya, Hermawati menekankan dirinya tak ada di tempat kejadian dan orangtuanya tak bisa memantau aktivitas anak-anak yang nongkrong di tempatnya, karena berada di atas dan tak ada CCTV.

Baca Juga: Vincent Rompies Bantah Anaknya Dikeluarkan Sekolah Gara-Gara Kasus Perundungan

"Pemberitaan ini itu di luar jangkauan kami. Sampai ada video beredar, enggak mungkin lah kami sebagai yang punya rumah diam aja kalau tahu kejadiannya," kata Hermawati, pemilik warung "Ibu Gaul" dilansir dari Starpro Indonesia, Jumat (23/2/2024).

Bahkan, Hermawati yakin warga sekitar warungnya tak akan tinggal diam bila mengetahui ada seorang siswa Binus School Serpong yang dibopong ramai-ramai ketika kejadian tersebut.

Apalagi, kabarnya korban juga mengalami babak belur akibat tindakan bullying Legolas Rompies dan teman-temannya. Hal tersebut seolah tak mungkin tak disadari oleh warga sekitarnya.

"Sampai katanya dibopong-bopong itu (korban), pasti semua warga juga tahu kalau korban sampai babak belur. Pasti warga tahu, nggak mungkin warga diem aja," imbuh Hermawati.

Anggota Geng Tai Kasus Bullying SMA Binus Serpong. (Twitter/ @tanyarlfes)
Anggota Geng Tai Kasus Bullying SMA Binus Serpong. (Twitter/ @tanyarlfes)

Karena itu, Hermawati bertanya-tanya anak Vincent Rompies dan teman-temannya juga melakukan tindakan bullying terhadap korban di tempat lain atau tidak.

Baca Juga: Soal Kasus Pembullyan Anaknya, Vincent Rompies Berharap Keluarga Korban Mau Damai

"Tapi, saya pengin tahu selain di sini apakah dia (kejadian bullying) ada di tempat lain," ujar Hermawati.

Di samping itu, Hermawati sendiri juga tak pernah mengenal korban bullying Legolas Rompies dan teman-temannya.

Hermawati mengetahui nama korban, setelah melihat pemberitaan di internet. Berdasarkan informasi di internet itu pula Hermawati baru mengetahui korban juga termasuk anak yang nakal, sehingga dibully.

"Saya tahunya dari internet korbannya. Dia kenapa sampai di-bully ternyata dia memang nakal," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI