Adab Anak Mulai Dibanding-bandingkan, Didikan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Jadi Sorotan

Jum'at, 23 Februari 2024 | 15:12 WIB
Adab Anak Mulai Dibanding-bandingkan, Didikan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Jadi Sorotan
Alam Ganjar - Didit Prabowo (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Buntut pujian atas sikap Didit Prabowo dalam acara Jumenengan KGPAA Mangkunegara X baru-baru ini, nama Alam Ganjar ikut disebut. Adab dari putra tunggal Prabowo Subianto  itu dibandingkan dengan putra Ganjar Pranowo.

Berbeda dari Didit Prabowo, sosok Alam Ganjar justru dipandang sebelah mata. Ia bahkan disebut tidak memiliki adab yang sebaik Didit Prabowo.

Terkait hal ini, kedua ayah dari dua pria tersebut ikut disorot. Termasuk soal didikan yang dilakukan oleh Prabowo dan Ganjar Pranowo kepada anaknya.

Ditelusuri lebih lanjut pada Jumat (23/2/2024), publik banyak menyoroti didikan Prabowo kepada Didit Prabowo. Tentu saja ditemani oleh mantan istrinya, Titik Soeharto.

Baca Juga: Cerita Reza Andika Putra Bangun Timechine, Sosok Di Balik Jaket Bomber Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Debat Capres

Paslon nomor dua ini disebut mendidik putranya menjadi sosok yang rendah hati dan tidak sombong. Padahal latar belakang mereka tidak main-main. 

Sedari awal, Didit Prabowo sudah diuntungkan dengan privelese menjadi cucu dari presiden di pihak Ibu. Ia juga merupakan cucu dari seorang ekonom serta menteri terkenal dari pihak Ayah.

Pada unggahan lain di akun TikTok @sekadar_update01, Prabowo juga dipuji lantaran tidak memaksakan kehendak ke Didit. Hal ini terbukti dari putranya yang tidak terjun ke dunia militer seperti dirinya.

Anggun C. Sasmi, sahabat dekat dari Didit Prabowo pernah membongkar seperti apa didikan yang diberikan kepada sang desainer. Konon, didikan tersebut berkaitan dengan budaya Jawa.

 "Didit orangnya kalem, sopan dan humble. Mungkin inilah ciri khas pendidikan orang Jawa," ungkap Anggun.

Baca Juga: Geger! Pendukung Militan Ganjar Pranowo Masuk Rumah Sakit Terkena Gangguan Jiwa

Sementara itu, didikan yang diterima oleh Alam Ganjar bisa diketahui dengan lebih jelas. Pasalnya, hal ini pernah diungkap oleh putra dari Ganjar Pranowo tersebut.

Alam pernah menceritakan bahwa dirinya sudah mendapatkan kepercayaan dari orang tuanya sedari kecil. Kepercayaan itu berkaitan dengan dirinya yang bebas dalam berkeinginan atas sesuatu.

"Saya dari kecil itu sudah diberi kepercayaan secara luas untuk menentukan dan memutuskan apa yang saya inginkan," ujar Alam Ganjar di akun Instagram @sahabat_ganjarp.

Pada lain kesempatan, Ganjar juga bercerita mengenai pola asuhnya kepada Alam. Capres nomor tiga ini membenarkan bahwa ia memberikan kebebasan kepada putranya soal cita-cita.

Namun suami dari Siti Atikoh ini tidak lepas tangan begitu saja. Diakuinya, tugasnya sebagai orang tua adalah mengontrol anaknya.

"Tugas saya adalah mengontrol agar tidak offside saja, tidak terlibat narkoba, tidak terlibat hal-hal yang negatif gitu. Itu tugas saya mengawal dia," ungkap Ganjar di akun TikTok @sahabatganjarpranowo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI