Suara.com - Personel Govinda, Ritchie Ismail atau Jeje jadi salah satu artis yang ikut meramaikan Pemilu Legislatif (Pileg) DPR RI. Ia mencalonkan diri lewat Partai Amanat Nasional (PAN) dan ditempatkan di Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat II, yang meliputi Kabupaten Bandung dan Bandung Barat.
Jeje Govinda dipercaya ikut meramaikan Pileg DPR RI berkat peran Raffi Ahmad. Ia yang mendorong nama Jeje dan sang adik, Nisya Ahmad ke Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan.
“Raffi yang mengenalkan mereka ke saya dan Pak Zul," ujar Ketua DPW PAN DKI Jakarta, Eko Patrio usai mengenalkan Nisya Ahmad dan Jeje sebagai caleg pada Agustus 2023 lalu.
Jeje memutuskan terjun ke politik karena teringat keinginan mendiang ayahnya yang ingin jadi politisi. Sampai akhir hayat, ayah Jeje tidak berhasil mewujudkan mimpinya.
“Almarhum papa dulu sempat pengin masuk politik, tapi belum kesampaian. Insya Allah aku mau lanjutin mimpi papa,” terang Jeje.
Bukan sekedar aji mumpung, Jeje sudah menyiapkan target yang ingin dicapai kalau lolos ke Senayan. Berlatar belakang musisi, Jeje ingin memperjuangkan isu royalti yang sampai hari ini masih jadi polemik di kalangan pelaku industri musik Tanah Air.
“Saya kan dari musisi, jadi saya mau mewakili musisi agar hak-hak mereka bisa didapatkan. Sekarang kan lagi rame juga masalah royalti,” jelas Jeje.
Niat Jeje memperjuangkan hak para pencipta lagu pun didukung habis-habisan oleh Raffi Ahmad. Sang presenter beberapa kali ikut terjun ke daerah pemilihan Jeje untuk mempromosikan sang adik ipar.
Raffi Ahmad juga sempat meminta dukungan untuk Jeje, Nisya Ahmad serta suaminya sebelum hari pencoblosan pada 14 Februari kemarin. Ia menyebut suami Syahnaz Sadiqah sebagai salah satu caleg yang bakal amanah saat bertugas di parlemen.
Baca Juga: Jeje Govinda Mesra Gendong Syahnaz Sadiqah, Warganet: Biar Enggak Nakal Lagi
“Bismillah, mohon doa restu untuk Jeje. Insya Allah jika 14 Februari terpilih, bisa amanah dan selalu membumi,” ujar Raffi Ahmad dalam postingan Instagram-nya pada 13 Februari 2024.
Sayang, dukungan penuh Raffi Ahmad terhadap Jeje belum berbuah maksimal. Sebagaimana tersaji dalam data penghitungan suara resmi Pemilu 2024 di laman Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (23/2/2024), Jeje baru mengumpulkan 18.060 suara.
Secara hitung-hitungan kasar, capaian suara Jeje memang menempati urutan kedua dari daftar caleg PAN di dapil tersebut. Namun, raihan Jeje kalah jauh dari caleg petahana PAN, Ahmad Najib Qodratullah yang memimpin daftar dengan total 35.105 suara, atau hampir dua kali lipat dari dirinya.
Total suara Jeje pun masih kalah bila dibandingkan dengan artis-artis dari partai lain, yang tergabung di daerah pemilihan tersebut. Salah satunya seperti Denny Cagur, yang bersama PDIP berhasil mengumpulkan dukungan sampai 22.541 suara.
Jeje bahkan kalah telak dari artis yang sudah berpengalaman di bidang politik. Contohnya seperti Dede Yusuf, yang bersama Partai Demokrat sukses menghimpun 69.587 suara di daerah pemilihan tersebut.