"Pengen banget tapi nggak ada duit," timpal lainnya.
"Gaskeun," tambah lainnya.
Seperti diketahui, fan meeting Yoona SNSD awalnya berniat digelar di Beach International Stadium, Ancol Jakarta Utara. Tapi baru-baru ini, Bestie Entertainment memutuskan pindah lokasi ke Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
"Dengan ini kami ingin menginformasikan bahwa Acara YOONA FAN MEETING TOUR: YOONITE in JAKARTA pindah lokasi ke tempat yang lebih strategis di Tennis Indoor Senayan, Jakarta," tuturnya.
"Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan. Terima kasih atas kepercayaan dan dukungannya. Sampai jumpa pada tanggal 3 Maret 2024 di Tennis Indoor Senayan Jakarta," imbuhnya lagi.