Suara.com - Kurban Budak Iblis menjadi salah satu film horor Indonesia yang akan tayang di bioskop dalam waktu dekat. Selain memberi teror lewat adegan mencekam, film produksi Seven Sky Picture ini juga memiliki jalinan cerita yang apik.
Hamzah selaku produser eksekuktif memang tidak ingin filmnya hanya menampilkan adegan-adegan mencekam. Ia juga ingin film ini memiliki alur cerita yang menarik.
"Film ini menyuguhkan cerita drama yang sangat kuat, horornya natural, penonton bisa dibuat terharu, bahkan dapat meneteskan air mata. Klimaks film ini juga tidak bisa ditebak," kata Hamzah, dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Sementara kursi sutradara dipercayakan kepada Findo Purwono HW, yang sudah dikenal sebagai sutradara andal baik di genre horor maupun drama. Beberapa karya Findo di antaranya Buruan Cium Gue, Ayah Mengapa Aku Berbeda, Ritual, dan sinetron Ganteng-Ganteng Serigala.
Baca Juga: Rilis 22 Februari, Film Pemandi Jenazah Akan Diputar di Indonesia dan Malaysia
Sementara di deretan para pemeran dibintangi oleh aktor senior dan pendatang baru. Aktor kawakan Egy Fedly dan Inggrid Wijanarko menambah bobot drama dalam film ini. Sementara artis pendatang baru Adila Fitri dipercayakan sebagai pemeran utama.
"Adila Fitri sanggup membawa cerita di film ini dengan baik," kata Hamzah, mengenai alasannya menunjuk Adila sebagai pemeran utama.
Kurban Budak Iblis mengisahkan tentang sebuah keluarga yaitu Bella (Adila Fitri), Dewi (Ingrid Wijanarko) ibunya dan Dio (Benzima Karim) adiknya, yang terpaksa pindah ke rumah warisan sang ayah di Bandung karena kesulitan ekonomi serta selalu bermimpi buruk.
Setelah mereka tinggal di rumah tersebut, mimpi buruk tetap menghantui Bella. Ia ingin mencari tahu apa kaitan dirinya dalam mimpi itu. Ternyata bapaknya, Purnomo (Egy Fedly) punya rahasia yang sangat mengerikan di rumah tersebut.
Kurban Budak Iblis akan tayang serentak di bioskop mulai 21 Maret 2024.
Baca Juga: Sinopsis Pemandi Jenazah, Film Horor Terbaru Hadrah Daeng Ratu Sutradara Sijjin