Beda Jauh! Intip Perbandingan Modal Nyaleg Dede Sunandar dan Opie Kumis

Rabu, 21 Februari 2024 | 10:47 WIB
Beda Jauh! Intip Perbandingan Modal Nyaleg Dede Sunandar dan Opie Kumis
Dede Sunandar dan Opie Kumis (Instagram/@opiekumis17/@dede_sunandar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selain Komeng, pelawak Tanah Air yang turut terjun dalam Pemilu 2024 di antaranya adalah Dede Sunandar dan Opie Kumis.

Dede Sunandar diketahui mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kota/Kabupaten Bekasi dapil Bekasi V.

Sementara itu, Opie Kumis maju dalam Pemilu 2024 kategori legislatif, yakni DPRD DKI Jakarta.

Berikut adalah perbandingan modal Dede Sunandar dan Opie Kumis dalam kontestasi politik tahun 2024 ini.

Dede Sunandar

Fakta Menarik Dede Sunandar Nyaleg (YouTube/Abdel Achrian)
Fakta Menarik Dede Sunandar Nyaleg (YouTube/Abdel Achrian)

Menurut keterangan, Dede Sunandar diketahui menjual dua unit mobil pribadinya sebagai modal dalam Pemilu 2024.

"Dua mobil dijual, tinggal satu lagi nih," ujar Dede Sunandar dalam acara Bukan Umbar Janji, kanal YouTube Trans7 Official.

Dengan dua unit mobil sebagai modal Pemilu 2024, Dede Sunandar kini hanya memiliki satu mobil untuk keperluan sehari-hari.

"Jangan (dijual), dah itu buat kendaraan saya kan ke mana-mana," sambung Dede Sunandar, ditilik pada Rabu (21/2/2024).

Baca Juga: Sirekap KPU Diklaim Sudah Diaudit Pihak Berwenang, Mahfud Md: Ini Soal Politik, Harusnya Lembaga Independen

Kendati demikian, belum diketahui jenis dua mobil yang dijual Dede Sunandar. Dia ditaksir merogoh kocek Rp 100 juta hingga Rp 200 juta untuk kampanye.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI