Suara.com - Supermusic punya gelaran yang asyik di 2024 ini. Menggabungkan musik, seni, dan entreprenurship dalam satu wadah, ajang bertajuk Superstar Intimate Session 2024 ini siap digelar mulai 23 Februari 2024 dan berlangsung di 25 kota.
Superstar Intimate Session 2024 menyuguhkan berbagai aktivitas seru dari para jawara di ajang Supermusic Superstar dan Super Adventure Superpreneur.
Mereka adalah adalah Shock Monkey (1st Winner Superstar kategori musik), Dwarsa Sentosa (2nd Winner Superstar kategori musik), Antara Putra (2nd Winner Superstar kategori art), Artaji (3rd Winner Superstar kategori art), Conture Concrete Lab (1st Winner Superpreneur 2023), Kong Vector (2nd Winner Superpreneur 2023), Faith and Fate (Superstar Music Finalist).
Penampilan para finalis tersebut bakal bertambah seru dengan kehadiran para musisi terkenal Tanah Air. Mereka adalah Danilla Riyadi, For Revenge, Stand Here Alone, Perunggu, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Ultah Ke-28, Jikustik Bakal Gelar Syukuran dan Makan Malam Bersama Penggemar
"Supermusic Superstar Intimate Session 2024 ini bakal jadi sebuah event yang paling ditunggu karena kita akan roadshow hingga 25 kota. Ini juga jadi bukti konsistensi dan komitmen Supermusic untuk jadi wadah ekspresi dan interaksi generasi muda dengan berbagai talenta yang mereka miliki, mulai dari music, art, sampai entrepreneurship," kata Perwakilan Supermusic, Aloysius Dwiwoko Hertiyono alis Tiyok, dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Menurut Tiyok, para penonton nantinya tidak hanya mendapat hiburan yang seru dan menarik dari para pengisi acara. Tapi juga bakal mendapatkan inspirasi dari pengalaman yang baru.
"Pastinya bakal mendapat berbagai knowledge baru yang bermanfaat. Karena kita juga punya sesi intimate talkshow bertajuk Meet The Superstars bersama para expert di bidang musik, seni, dan wirausaha," ujar Tiyok.
Pada tahap awal, Supermusic Superstar Intimate Session ini bakal lebih dulu bergulir di lima kota. Dimulai dari Tasikmalaya pada 23 Februari di Bento Kopi, Garut pada 26 Februari di Kopi Jaya, Cirebon pada 29 Februari di Himas Social Space, lalu berlanjut ke Jakarta Timur pada 3 Maret di Gading Festival Stage A Sedayu City, dan Karawang pada 8 Maret di Dali Coffee.
Di setiap kotanya, ajang ini menyuguhkan tiga section yaitu musik, art, dan entrepreneur. Dari segi musik ada local heroes yang bakal jadi guest star, lalu live music performance dari finalis Superstar kategori musik, serta sesi karaoke yang akan dipandu oleh lead karaoke lokal setiap kota. Sementara dari bidang art, nantinya akan ada mini gallery yang memamerkan instalasi karya seni, serta aksi live painting dari para finalis Superstar kategori art.
Baca Juga: Siap Digelar, Pekan Gembira Ria Vol.7 Hadirkan Denny Caknan Hingga Happy Asmara
Danilla Riyadi mengaku sangat antusias akan tampil sebagai Bintang tamu Supermusic Superstar Intimate Session 2024 di Tasikmalaya. Salah satu yang menarik bagi pemilik hits "Berdistraksi" ini karena acaranya berkonsep intimate.
"Gue selalu senang untuk perform di event intimate karena merasa lebih dekat dengan Penelisik dan bisa karaoke bareng. Pengunjungnya juga sudah pasti yang beneran suka dan tertarik untuk datang menikmati rangkaian acara. Menurut gue ini event keren karena full package," imbuh Danilla.