Suara.com - Sosok Vincent Rompies dan putranya, Farrel Legolas Rompies masih hangat diperbincangkan usai remaja 18 tahun itu menjadi salah satu pelaku perundungan berat di sekolahnya.
Netizen lalu mengulik video-video lawas tentang ayah dan anak itu. Salah seorang warganet mengumpulkan potret kala Legolas Rompies memamerkan piala dan prestasinya di bidang olahraga.
Akun tersebut juga menulis bahwa Vincent Rompies adalah salah satu orang yang paling vokal dalam menentang bullying. Sayangnya malah putra kandungnya sendiri yang menjadi pelaku kejahatan itu.
"Padahal Vincent adalah salah satu orang yang sering speak up anti bullying, tapi malah anaknya sendiri yang jadi pelaku bullying," tulis akun TikTok @cheviirgo, Selasa (20/2/2024).
Video tersebut ramai menuai komentar warganet. Kebanyakan fans mengaku iba pada Vincent Rompies yang selama ini sudah berusaha membangun citra baik keluarganya, namun dihancurkan oleh sang putra.
Terdapat pula satu komentar yang cukup menarik perhatian. Warganet dengan akun bernama @all_phy mengatakan bahwa nama Legolas diberikan langsung oleh Vincent Rompies dengan arti yang cukup indah.
Sayangnya, arti nama tersebut kini malah tampak seperti wejangan untuk sang presenter sendiri.
"Vincent ngasih nama Legolas yang artinya legowo dan ikhlas. Bukan untuk Legolas sendiri, tapi malah untuk bapaknya. Keadilan harus tetap ditegakkan," bunyi komentar tersebut.
Informasi tersebut ternyata pernah disampaikan sendiri oleh Vincent Rompies dalam program televisi yang ia pandu. Kala itu lelaki 43 tahun itu menceritakan arti nama putranya sambil tersenyum bangga.
Baca Juga: Dikira Ganteng, Wajah Anak Vincent Rompies Disebut Netizen Mirip Fajar Sadboy
Sebagai informasi, berita perundungan yang dilakukan Farrel Legolas Rompies bersama gengnya ini pertama kali dibagikan seorang warganet di X. Akun tersebut menyebut ada seorang anak di sekolah elit yang menjadi korban bullying.
Anak malang itu kini terbaring di rumah sakit karena luka pukul dan luka bakar akibat sundutan rokok. Pelakunya disebutkan merupakan anak-anak pesohor.
Kemudian nama Farrel Legolas Rompies dan Vincent Rompies ikut disebutkan oleh pengguna lain. Pemilik akun @Erik*** itu menyebut Legolas ikut bertanggung jawab sebagai pelaku pengeroyokan.
"Anak-anak itu, salah satunya kalau nggak salah anaknya artis V****nt R***pies, namanya L*****s R******, anak kelas 12 di Binus School Serpong," beber akun tersebut.
"Mereka menghabisi anak itu tanpa ampun, sampai kulitnya terbakar disundut rokok. Dipukulin juga pakai kayu rame-rame dan divideoin," sambung si pemilik akun.
Menurut pemberitaan, kini Farrel Legolas Rompies sudah diberhentikan dari sekolahnya sebagai sanksi atas perbuatannya. Kasus bullying yang melibatkannya itu kini juga sudah dilaporkan ke kepolisian.