Suara.com - Baim Wong mengaku pernah membenci Dude Harlino. Sebagai sesama pemain sinetron di masa lalu, Baim selalu dikalahkan oleh pencapaian suami Alyssa Soebandono tersebut.
Di sisi lain, Baim Wong juga belajar banyak dari Dude Harlino. "Dia nggak pernah ngajarin gue, tapi gue banyak diajarin sama dia," kata Baim mengawali ceritanya kepada Maia Estianty.
Dalam konten di YouTube MAIA ALELDUL TV yang tayang pada Senin (19/2/2024), Baim Wong mengaku selalu kalah dari Dude Harlino meski sama-sama masuk nominasi sebagai aktor sinetron terbaik.
"Dulu aktor sinetron, kita selalu masuk nominasi, yang menang dia mulu. Gue sampe benci ini orang," ungkap Baim Wong.
Baca Juga: Sate Celup Baim Wong Viral, Bisa Dapat Diskon Kalau Bisa Gombal?
Oleh sebab itu, Baim Wong mencari tahu apa yang dimiliki seorang Dude Harlino, tapi tak dipunyai olehnya. Ternyata Dude merupakan sosok yang taat beribadah tanpa perlu pamer.
"Kita lihat cara hidupnya dia. Pas di lokasi, dia dhuha. Di situ gue belajar banyak banget. Gue merinding. Itu orang emang tidak syarat dengan pujian," kata Baim Wong.
Saat satu lokasi syuting, Dude Harlino diceritakan selalu salat dhuha. Selain itu, Dude Harlino juga rajin berpuasa tetapi tak pernah diumbar kepada orang-orang di sekitarnya.
Ketika rekan-rekan di lokasi syuting menawari makanan, Dude Harlino selalu menolak dengan sopan. Tak ada yang tahu bahwa sebenarnya Dude sedang berpuasa.
"Dan gue sampai sekarang pengen banget kalau ngelakuin sesuatu tidak pernah (berharap pujian), gara-gara dia," kata Baim Wong.
Baca Juga: Deretan Bisnis Kuliner Baim Wong, Terbaru Ada Sate Celup
Pelajaran hidup dari Dude Harlino terus dibawa Baim Wong hingga usianya yang kini telah menginjak 42 tahun. Bagi Baim, cap sebagai 'orang baik' atas perbuatannya hanyalah persepsi orang.
"Makanya gue juga nggak pernah bilang gue itu bantu orang, nolong orang, berbuat baik. Itu persepsi orang. Yang penting, menurut kita baik, kita lakuin," ujar suami Paula Verhoeven tersebut.
Sayangnya Baim Wong juga tak lepas dari komentar julid mengenai konten-kontennya yang membantu orang lain. Gara-gara komentar tersebut, Baim sempat vakum ngevlog.
"Makanya waktu itu sedih banget ketika dibilang 'Baim menggunakan kemiskinan untuk (konten)'. Itu agak tertampar," katanya.
Mendengar cerita tersebut, Maia Estianty merasa tindakan Baim Wong yang memilih tak menjelaskan maksudnya membuat konten menolong orang sudah tepat.
Maia Estianty pun pernah mengalami hal serupa, saat banyak orang menudingnya sebagai penyebab Sule dan Nathalie Holscher bercerai. Bukan klarifikasi, Maia memilih langsung menghubungi Sule dan Nathalie untuk menanyakan kebenaran tuduhan tersebut.
Kontributor : Neressa Prahastiwi