Jalan Sambil Menundukan Kepala, Etika Erika Carlina saat Nyoblos ke TPS Curi Perhatian

Jum'at, 16 Februari 2024 | 19:30 WIB
Jalan Sambil Menundukan Kepala, Etika Erika Carlina saat Nyoblos ke TPS Curi Perhatian
Erika Carlina di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (12/7/2023). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Erika Carlina menambah panjang daftar publik figur yang menggunakan hak suaranya dalam Pemilu 2024. Video dirinya mencoblos ke TPS sempat viral hingga menjadi perbincangan.

Dari unggahan yang beredar, Erika Carlina mulanya duduk di kursi antrian menunggu namanya dipanggil untuk mencoblos.

Saat namanya dipanggil, mantan Aldy Coboy Junior tersebut spontan berjalan ke arah panitia dan bilik suara.

Momen Erika Carlina berjalan ke bilik suara ini santer disorot lantaran etikanya saat melewati warga lain yang sedang mengantre.

Baca Juga: Kawal! Ini Pesan Anies Baswedan ke Pendukung soal Kekurangan yang Ada Pada Pemilu

Dalam video tersebut, kerabat Awkarin itu menundukan kepalanya seraya mengarahkan ke bawah satu lengannya.

"Untuk Indonesia, langit mendung lapangan becek bukan jadi halangan," bunyi keterangan yang disertakan.

Selepas mencoblos ke bilik suara, Erika Carlina juga sempat meladeni permintaan salah satu petugas KPPS untuk foto bersama.

Sebelum angkat kaki dari TPS, Erika Carlina kembali membungkukan badannya dan memberikan pose salam namaste sebagai apresiasi kepada petugas KPPS.

Cuplikan unggahan video detik-detik Erika Carlina berjalan menuju bilik suara ini viral hingga menyebar luas ke media sosial.

Baca Juga: Bawaslu Ancam Hitung Ulang Suara Jika Tertutup: Awasi Rekapitulasi Dari TPS Hingga Pusat!

"Sopannya udah terbiasa tuh," tulis akun Instagram @folkshitt, ditilik pada Jumat (16/2/2024).

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen tampak memuji adab Erika Carlina.

Potret Erika Carlina dalam film Sosok Ketiga (instagram/sosokketigamovie)
Potret Erika Carlina dalam film Sosok Ketiga (instagram/sosokketigamovie)

"Budaya Indonesia yang patut dipertahankan ke generasi muda," tulis seorang netizen. "Nakal boleh, tapi attitude tetap nomor satu," kata netizen lain.

Sementara itu, sebagian netizen lainnya menilai cara berjalan Erika Carlina melewati orang yang lebih tua normal belaka.

"Udah seharusnya kayak gitu sih karena itu basic manner, namun banyak muda-mudi sekarang gak nerapin hal kayak gitu lagi," tutur netizen yang lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI