Sementara itu, sebagian netizen lainnya tampak memuji strategi Komeng yang dianggap jitu dalam Pemilu 2024.
"Strategi Komeng benar-benar sukses besar sih, pasang foto unik jadi orang fokus ke dia," tutur seorang netizen.
Untuk informasi tambahan, Komeng mendulang perolehan suara sebanyak 8,32 persen atau 193.189 suara versi Real Count KPU per Kamis (15/2) pukul 10.00 WIB.
Lewat akun Twitter pribadinya, Komeng spontan memberikan ucapan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukungnya.

"Terima kasih buat semuanya yang sudah nyoblos saya hari ini. Lumayan ini awak (badan) jadi barolong (bolong-bolong)," tutur Komeng.
Dalam kesempatan tersebut, Komeng juga mengungkap visi dan misinya jika kelak menduduki kursi legislatif.
"Mari kita buat sistem pemerintahan menjadi lebih lawak," sambung Komeng.