Dinar Candy Pamer Kado Valentine dari Ko Apex, Langsung Bereaksi saat Disentil 'Siap Coblos'

Yohanes Endra Suara.Com
Kamis, 15 Februari 2024 | 07:15 WIB
Dinar Candy Pamer Kado Valentine dari Ko Apex, Langsung Bereaksi saat Disentil 'Siap Coblos'
Potret Dinar Candy (Instagram/dinar_candy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hubungan Dinar Candy dan Ko Apex terus disorot gara-gara berawal dari 'cinta terlarang'. Pasalnya saat menjalin hubungan dengan Dinar Candy, Ko Apex diketahui belum bercerai dari Ayu Soraya.

Tak ayal tudingan perebut laki orang alias pelakor ditudingkan kepada Dinar Candy. Ayu Soraya pun membenarkan apabila Ko Apex berselingkuh dengan cewek yang berprofesi sebagai DJ tersebut.

Bahkan menurut Ayu Soraya, Dinar Candy dan Ko Apex sebenarnya sudah menikah siri. Akan tetapi, Dinar membantah tudingan nikah siri tersebut.

Dinar Candy kasih sandal jepit ke Ko Apex. (YouTube/Dinar Candy)
Dinar Candy kasih sandal jepit ke Ko Apex. (YouTube/Dinar Candy)

Kendati sempat berseteru dan mau saling lapor, hubungan Ayu Soraya dan Dinar Candy kini telah membaik. Ayu bahkan mempercayakan kedua anaknya kepada Dinar saat diajak Ko Apex liburan di Bali beberapa waktu.

Dalam konten Nexera Entertainment, Ko Apex sempat mengungkap kepada Nikita Mirzani bahwa akan menikahi Dinar Candy pada April 2024 di Bali. Hanya saja keseriusan Ko Apex saat mengungkapkan hal itu diragukan.

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI