"Ngebayangin Komeng resmi jadi senator di DPD, terus ngundang temen-temennya selametan di rumahnya. Entar pas hari H, Komeng malah mancing di rumah Adul," tutur Abdel Achrian, menyampaikan imajinasinya tentang kelucuan Komeng.
Celotehan Abdel Achrian pun ditanggapi sesama pengguna X. Banyak yang ikut berimajinasi liar tentang potensi keisengan Komeng.
Ada yang mengutarakan kekhawatiran kalau Komeng bakal mencampur sajian makanan untuk tamu dengan sesuatu.
"Apa nggak lebih takut kalau nanti kue yang disajikan nanti dicampur sesuatu?" tulis akun @vwx*** sambil membubuhkan emoji tertawa.

Ada pula yang membayangkan sistem kerja Komeng nanti, yang dianggap tak takut melontarkan candaan saat diminta serius.
"Ketika nanti laporan pertanggungjawaban ke Kapolri dibalas, 'Uhuy'," kata akun @bobo***.
"Gue lebih takut Komeng pas mau dilantik malah kabur sambil bilang, 'Ah, capek ah'," ucap akun @Bukan***.