Suara.com - Pihak keluarga Muhammad Fardana akhirnya muncul dan buka suara. Ayah Fardana, Dharsyi Akib mengungkap momen sang putra izin untuk melamar Ayu Ting Ting.
Dharsyi Akib mengaku sempat tertawa mendengar keputusan dari Muhammad Fardana. Ia sempat bingung dengan sosok Ayu Ting Ting yang ingin dilamar putranya.
"Awalnya itu bilang 'Papah saya mau lamar Ayu Ting Ting'. Lah saya sempat ketawa juga Ayu Ting Ting yang mana saya bilang," kata ayah Muhammad Fardana, dilansir pada Rabu (14/2/2024).
Tertawa bukan berarti Dharsyi Akib tak memberi lampu hijau. Dia justru langsung setuju atas pilihan Muhammad Fardana.
Baca Juga: Go Public, Tunangan Ayu Ting Ting: Sumpah Aku Gak Pernah DM Dia 'Halo Dek'
Dharsyi Akib juga sama sekali tak menyoal latar belakang Ayu Ting Ting, termasuk statusnya sebagai janda. Ya, keluarga Fardana dan Ayu memang memiliki latar belakang yang berbeda.
Lantas, seperti apa perbedaan latar belakang dari dua keluarga ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Ditelusuri lebih lanjut, sosok Muhammad Fardana ini memang tidak berasal dari keluarga yang sembarangan. Meski ia berprofesi TNI, ia tidak bukan dari keluarga berbasis militer.
Pasalnya, sang Ayah, Dharsyi Akib bukanlah seorang tentara seperti dirinya. Meski begitu, pekerjaan Dharsyi tidak benar-benar bertolak belakang darinya.
Ayahnya disebut pernah bekerja sebagai pegawai di bawah naungan Mahkamah Agung. Hal inilah yang membuat acara lamaran Ayu Ting Ting dihadiri oleh orang penting.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Sekeluarga Umumkan Dukung Prabowo Subianto
Orang penting yang dimaksudkan adalah Anwar Usman yang menduduki posisi penting di Mahkamah Agung. Ia juga merupakan adik ipar dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Meski begitu, tidak diketahui apa profesi dari ibu Muhammad Fardana. Calon ibu mertua dari Ayu Ting Ting ini diketahui sudah meninggal dunia.
Sementara itu, latar belakang keluarga Ayu Ting Ting memang berbeda. Ayu sendiri terjun ke dunia hiburan dan dikenal sebagai biduan dangdut.
Meski begitu, ia tidak berasal dari keluarga dengan profesi yang sama. Kedua orangtuanya juga bukan artis seperti dirinya.
Ibu Ayu Ting Ting, Umi Kalsum dikenal sebagai sosok ibu yang hidup dengan gaya yang serba mewah. Umi Kalsum juga punya usaha di bidang kuliner.
Pekerjaan yang berbeda juga dimiliki oleh suami dari Umi Kalsum, Ayah Ojak. Pekerjaan Ayah Ojak justru mengejutkan publik.
Ayah dari Ayu Ting Ting ini pernah bekerja sebagai seorang PNS di kelurahan. Namun ia sudah pensiun saat usia 58 tahun.