Suara.com - Pedangdut Ayu Ting Ting antusias menggunakan hak suaranya di TPS (Tempat Pemungutan Suara) 010 Mekar Jaya, Depok, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). Ayu Ting Ting tampak sudah siap menggunakan hak suaranya hari ini.
Ayu datang ke TPS bersama kedua orang tuanya serta sang putri, Bilqis Khumairah Razak. Tampak pula sang adik, Assyifa Nuraini dalam rombongan.
Ketika ditanya soal pilihan di TPS nanti, Ayu Ting Ting sudah mantap pada pilihannya.
"Insha Allah sudah ada (pilihan presiden)," ucap Ayu Ting Ting di kawasan Depok Jawa Barat, Rabu (14/2/2024).
Baca Juga: Bingung Anaknya Mau Nikahi Biduan, Ayah Muhammad Fardana Tertawakan Tabiat Asli Ayu Ting Ting
Soal pilihan presidennya, Ayu menegaskan ia dan keluarga kompak satu suara memilih calon presiden yang sama. Namun, Ayu ogah blak-blakan siapa pilihan keluarga mereka.
"Kita karena keluarga cemara, kompak satu pilihan yang sama," ujar Ayu.
Ayu ogah blak-blakan menyebut nama paslon yang dicoblosnya. Namun, sang ayah Abdul Rozak blak-blakan menimpali pernyataan Ayu.
Ayah Ojak, sapaan akrab Abdul Rozak tampak menggunakan kemeja polos berwarna biru muda yang identik dengan paslon 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Ia pun tampak bangga dengan pilihannya.
"Kalau ayah mah udah keliatan (pilih siapa) dari bajunya juga kan," ucap Abdul Rozak.
Baca Juga: Cuek dengan Masa Lalu Ayu Ting Ting, Sikap Ayah Muhammad Fardana Panen Pujian
"Dari dulu juga nggak berubah pilihannya," kata Umi Kalsum, ibunda Ayu Ting Ting menimpali.
Ayu Ting Ting menilai perbedaan pilihan di Pilpres 2024 seharusnya tak menjadi masalah. Dia juga mengimbau masyarakat agar tidak golput dalam Pilpres kali ini.
"Yang penting jangan golput ya," pungkasnya.