Suara.com - Ayu Ting Ting akhirnya memamerkan foto lamarannya dengan Muhammad Fardana. Dari foto yang dibagikan mereka terlihat bahagia setelah menjalani prosesi tersebut.
Awalnya, acara lamaran ini digelar dengan diam-diam dan secara private. Selain itu, sosok Muhammad Fardana ini bukanlah aktor ataupun penyanyi.
Calon suami Ayu ini berasal dari dunia militer. Ia adalah seorang TNI Angkatan Darat dengan pangkat Lettu atau Letnan Infanteri Satu.
Sejak foto-foto lamarannya diunggah oleh Ayu Ting Ting, Muhammad Fardana juga mengambil langkah yang tidak kalah menarik. Ia memutuskan untuk membuka kunci dari akun Instagram miliknya.
Meski hanya terdiri dari beberapa unggahan, foto-foto di akun IG miliknya langsung diserbu oleh warganet. Termasuk unggahan pada tahun 2011 lalu.
Dilansir pada Senin (12/2/2024), tampak foto dari Muhammad Fardana ketika usianya lebih muda. Ia pun tampil dengan model rambut yang jauh berbeda dari sekarang.
Sembari mengenakan pakaian berlengan panjang, calon suami Ayu ini melakukan swafoto. Tak lupa senyuman ditorehkan olehnya dengan begitu manis.
Unggahan ini pun semakin menarik dengan komentar-komentar dari netizen. Bahkan ada yang menyebutnya mirip dengan aktor Korea Song Joong Ki.
"Song Joong Ki," kata netizen.
"2011 udah punya Instagram," komentar lainnya.
Pada unggahan lawas lainnya, ada pose lebih menarik dari Muhammad Fardana. Ia berpose sembari mengenakan pakaian dinas.
Tampak bendera Indonesia sebagai latar belakang dalam fotonya. Selain itu, tepat di samping bendera tersebut, ada bendera Korea Selatan.
"Song Joong Ki bukan?" goda netizen.
"Ada campuran oppa-nya," tambah yang lain.
"Ganteng banget," puji netizen lainnya.