Suara.com - Happy Asmara diduga menyentil pernikahan Ria Ricis. Momen ini berlangsung tatkala keduanya berlibur di Eropa.
Mulanya Happy Asmara menekankan bila dirinya memilih pacaran alih-alih taaruf seperti yang pernah dilakukan oleh Ria Ricis sebelum menikah dengan Teuku Ryan.
"Kita itu enggak mau pacaran, maunya langsung nikah chuaks," ujar Happy Asmara seperti dikutip dari kanal Youtube Ria Ricis yang diunggah Rabu (7/2/2024).
Meski demikian, Happy Asmara mengaku tidak ingin melangsungkan prosesi taaruf. "Tapi enggak taaruf ya harus kenal dulu," ujar Happy Asmara.
"Aku mau pacaran setidaknya tiga tahun dulu, karena tiga tahun waktu yang tepat untuk mengenal," kata pelantun "Rungkad" ini menyambung.
Pengakuan ini rupanya langsung mendapat reaksi cepat dari Ria Ricis. Dengan tegas ibunda Moana itu memberikan wejangan kepada Happy Asmara.
"Belum tentu juga, ada orang yang bertahun-tahun pacaran gagal, ada orang yang baru taaruf berhasil," sahut Ria Ricis cepat.
Keduanya kemudian berbincang dengan Shandy Purnamasari dan Aaliyah Massaid. Lagi-lagi topik yang dibicarakan membahas mengenai pernikahan.
Happy Asmara menegaskan dirinya tak masalah dilangkahi oleh artis lain yang lebih muda. Hal ini juga disetujui oleh Ria Ricis.
Baca Juga: Pose di Depan Katedral Milan, Happy Asmara Pakai Tas Mewah Seharga Mobil Bekas

"Nikah itu bukan cepet-cepetan ya," ucap Ria Ricis.