Suara.com - Mantan istri Alvin Faiz, Larissa Chou, mendadak ikut berkomentar soal rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Berdasarkan pantauan, Larissa Chou tampak mengutarakan ekspresi jengkel dengan isu Teuku Ryan tidak menyentu Ria Ricis selama 18 bulan.
Oleh karena itu, Larissa Chou melontarkan kata-kata makian untuk meluapkan ekspresi kesal terhadap Teuku Ryan.
"Mulut banci, sudah digugat seharusnya introspeksi," bunyi sindiran Larissa Chou, dikutip dari akun gosip @lambe__danu pada Senin (5/2/2024).
Baca Juga: Teuku Ryan Nyaris Nikah sebelum Kenal Ria Ricis, Gagal karena Ibu Ikut Campur Masalah Keuangan?
Seiring santernya hal tersebut, Larissa Chou pun santer dibanding-bandingkan dengan Ria Ricis. Di samping sama-sama bermasalah soal urusan ranjang, mahar Larissa Chou juga ikut dijadikan tandingan Ria Ricis.
Pada saat dinikahi Ikram Rosadi pada 3 September 2023, Larissa Chou menerima mahar berupa uang tunai sebesar Rp 20.230.000.
Besaran mahar Larissa Chou dari Ikram Rosadi ini terkuak lewat video akad nikah keduanya yang viral di media sosial.
"Ikram Rosadi bin Bapak Dede Rosadi, saya nikahkan dan kawinkan putri kandung saya Larissa Gunawan kepadamu Ikram Rosadi dengan mas kawin uang sebesar Rp 20.230.000 dibayar tunai," ucap Rudi Gunawan, ayah Larissa Chou.
Besaran mahar Larissa Chou tersebut tampaknya masih kalah mentereng dengan mahar Ria Ricis dari Teuku Ryan.
Pada 12 November 2021 lalu, Teuku Ryan memberikan mas kawin berupa logam mulia 100 gram emas, uang tunai sebesar Rp 179,5 juta, serta seperangkat alat salat.
Menurut Oki Setiana Dewi, mahar dari Teuku Ryan untuk Ria Ricis memiliki makna filosofis yakni menyesuaikan tanggal lahir sang adik.
"Uangnya itu karena sesuai dengan tanggal lahirnya Ricis, 1 Juli tahun 95," ujar Oki Setiana Dewi.