Padahal Cuma eks Pegawai BUMN, Mahar Teuku Ryan Lebih Mentereng dari Ory Vitrio

Sabtu, 03 Februari 2024 | 19:15 WIB
Padahal Cuma eks Pegawai BUMN, Mahar Teuku Ryan Lebih Mentereng dari Ory Vitrio
Teuku Ryan dan Ory Vitrio (Instagram/@teukuryantr/@oryvitrio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Imbas deskripsi vlog anniversary satu tahun pernikahan, serba-serbi pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan kembali menjadi topik hangat.

Salah satu di antaranya adalah mahar yang diberikan Teuku Ryan untuk mempersunting Ria Ricis pada 12 November 2021.

Teuku Ryan diketahui menyerahkan mas kawin berupa logam mulia 100 gram emas, uang tunai sebesar Rp179,5 juta, serta seperangkat alat salat. 

Teuku Ryan dan Ria Ricis. (Instagram)
Teuku Ryan dan Ria Ricis. (Instagram)

Besaran mahar dari Teuku Ryan untuk Ria Ricis tersebut rupanya memiliki makna filosofis, sebagaimana yang diutarakan kakak Ricis, Oki Setiana Dewi.

"Uangnya itu karena sesuai dengan tanggal lahirnya Ricis, 1 Juli tahun 95," kata Oki Setiana Dewi.

Besaran mahar Teuku Ryan tersebut tampaknya lebih mentereng dari Ory Vitrio saat meminang Oki Setiana Dewi pada tahun 2014 silam.

Kala menikahi Oki Setiana Dewi, Ory Vitrio memberikan mahar berupa emas seberat 12 gram, uang 10 Dinar, dan Rp1 juta.

Menurut Ory Vitrio, besaran mahar tersebut merupakan cerminan dari tanggal pernikahannya dengan Oki Setiana Dewi.

"12 gram (emas) itu 12 Januari, tanggal pernikahan. 10 Dinar itu 10 Rabiul Awal dan Rp1 juta itu bulan satu," kata Ory Vitrio. 

Baca Juga: Ria Ricis Gugat Cerai Teuku Ryan, Ini Aturan Soal Hak Asuh Anak Menurut Hukum Islam

Sumber mahar Teuku Ryan tersebut sontak mengundang tanya publik mengingat suami Ria Ricis bukan dari kalangan selebriti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI