Minta Maaf, Pemilik Vila yang Usir Rachel Vennya Kembalikan Uang Sewa Secara Utuh

Yazir Farouk Suara.Com
Sabtu, 03 Februari 2024 | 10:50 WIB
Minta Maaf, Pemilik Vila yang Usir Rachel Vennya Kembalikan Uang Sewa Secara Utuh
Rachel Vennya [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rachel Vennya bersama teman-temannya mengaku diusir oleh pemilik vila di Bali lantaran persoalan makanan. Usai curhatan Rachel viral di media sosial, pemilik vila minta maaf kepadanya.

Selain minta maaf atas respons yang kurang baik, pemilik vila tersebut juga mengembalikan uang sewa pada Rachel Vennya secara utuh.

"Baru aja dana tiba-tiba di-refund dibalikin, dan dibalikinnya 100 persen (bukan 50 persen kayak sebelumnya)," ungkap Rachel Vennya, dikutip Sabtu (3/2/2024).

Tapi bagi Rachel Vennya, yang dia tuntut bukannya uang, melainkan permintaan maaf atas sikap pemilik vila yang arogan.

Selebgram Rachel Vennya (Instagram/rachelvennya)
Selebgram Rachel Vennya (Instagram/rachelvennya)

"Sebetulnya intinya bukan pada uangnya sih, tapi kayak gimana respons mereka, tapi mereka juga udah minta maaf atas respons mereka," katanya.

Diusir

Influencer Rachel Vennya mengalami nasib malang ketika berlibur ke Bali. Ia bersama teman-temannya mendadak diusir dari vila yang mereka sewa hanya karena masalah makanan.

Rachel Vennya mengaku kaget dengan aturan-aturan mendadak yang diterapkan oleh pemilik vila tersebut.

Beberapa aturan yang menurutnya aneh adalah penyewa harus membayar lagi jika ingin menggunakan area dapur. Padahal, harga villa tersebut mendapai Rp25 juta per malam.

Baca Juga: Rizky Billar Investasi Villa di Bali, Segini Kisaran Harganya

Rachel Vennya [Instagram]
Rachel Vennya [Instagram]

Penyewa juga harus membayar sebesar Rp15 juta jika ingin reschedule. Selain itu, penyewa wajib merogoh kocek Rp400 ribu lagi bila membawa makanan dari luar ke dalam villa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI