Raffi Ahmad Mendadak Kumpul Keluarga Lengkap saat Ramai Tudingan Pencucian Uang

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 01 Februari 2024 | 20:30 WIB
Raffi Ahmad Mendadak Kumpul Keluarga Lengkap saat Ramai Tudingan Pencucian Uang
Raffi Ahmad. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Raffi Ahmad menjadi salah satu trending di Twitter pada Kamis (1/2/2024). Trending tersebut merujuk pada kabar Raffi Ahmad terlibat money laundry atau pencucian uang.

Raffi Ahmad sendiri belum menanggapi pemberitaan tersebut. Diketahui dari postingan akun Instagram Syahnaz Sadiqah, Raffi justru tengah berbahagia karena berkumpul bersama keluarga di tengah kesibukannya.

Syahnaz Sadiqah membagikan potret bareng kakak-kakaknya yakni Raffi Ahmad dan Nisya Ahmad. Karena tidak lagi tinggal satu rumah, kesempatan berkumpul tanpa anggota yang absen jadi sangat berharga.

Amy Qanita ibu Raffi Ahmad pun tak ketinggalan. Sayangnya Nisya Ahmad tak terlihat ditemani suami, padahal Jeje Govinda dan Nagita Slavina pun ikut berkumpul.

Baca Juga: Raffi Ahmad Dituding Terlibat Pencucian Uang, Punya Ratusan Rekening Penadah Duit Koruptor

Tampak pula Zuney anak Syahnaz Sadiqah dan Rayyanza putra Raffi Ahmad-Nagita Slavina dalam potret keluarga tersebut. "Sore berkumpul-kumpul," tulis Syahnaz Sadiqah di caption.

Dukungan untuk keluarga Raffi Ahmad lantas dituliskan warganet. Raffi Ahmad dan keluarga diminta bersabar atas cobaan yang datang di tengah kesuksesan mereka saat ini.

"Buat Aa @raffinagita1717 yang sabar ya sama berita yang lagi viral sekarang aku yakin Aa Raffi bukan orang yang kaya gitu," komentar akun @lulu.nurfa***.

"Ya Allah lindungilah keluarga kesayangan aku ini dari setan-sehat aamiin," kata akun @wahyuni_officia***. "Semoga sehat semua senantiasa dalam lindungan Allah SWT," balas akun @pertiwibudia***.

Sementara itu, warganet di Twitter justru banyak yang mempercayai dugaan Raffi Ahmad terlibat pencucian uang. Bisnis Raffi yang mendadak besar dalam beberapa tahun terakhir dijadikan bukti.

Baca Juga: Diduga Gugat Cerai Teuku Ryan, Ria Ricis Asyik Boncengan dengan Pria Lain

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)

Dugaan Raffi Ahmad terlibat pencucian uang pertama kali diungkap Nasional Corruption Watch atau NWC. Ketua NCW Hanifa Sutrisna menduga Raffi Ahmad menerima uang ratusan miliaran rupiah yang berasal dari terduga korupsi.

"Diduga ada ratusan rekening yang dimiliki oleh saudara Raffi Ahmad dan merupakan kantong semar untuk mengelola uang-uang haram," ujar Hanifa Sutrisna.

Untuk membuktikan ucapannya, Hanifa Sutrisna meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kejaksaan Agung, dan Mabes Polri untuk memeriksa suami Nagita Slavina tersebut. Bahkan Hanifa Sutrisna yakin apabila ketua PPATK Ivan Yustiavandana mengetahui soal dugaan pencucian Raffi Ahmad.

Dalam salah satu kontennya, Raffi Ahmad ternyata sempat menyinggung soal dugaan pencucian uang tersebut. Pasalnya dugaan pencucian uang bukan pertama kali didengar oleh Raffi.

Secara tersirat, Raffi Ahmad membantahnya. Lelaki 36 tahun ini kala itu ngobrol bareng Denny Cagur serta pengusaha Shandy Purnamasari yang juga sempat disentil Nikita Mirzani perkara pencucian uang. "Orang yang cuci uang, kita yang viral bro," ujar Raffi Ahmad kala itu.

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI