Dari pernikahan tersebut, Ria Ricis melahirkan buah hati pertama mereka pada 26 Juli 2022 yang diberi nama Cut Raifa Aramoana atau akrab disapa Moana.
Belum genap tiga tahun, rumah tangga mereka santer diisukan retak dalam beberapa bulan terakhir.
Beredar isu bahwa Teuku Ryan berselingkuh dengan salah satu aktris. Namun Ryan sudah membantah rumor tersebut.
Kabarnya komunikasi yang sudah tidak sepaham menjadi alasan Ria Ricis menggugat cerai Teuku Ryan. Ricis juga mengajukan hak asuh atas Moana.
Kontributor : Chusnul Chotimah