Pantas Atta Halilintar Ketakutan, Ternyata Operasi Ini yang Harus Dijalani

Rabu, 31 Januari 2024 | 16:24 WIB
Pantas Atta Halilintar Ketakutan, Ternyata Operasi Ini yang Harus Dijalani
Atta Halilintar ditemui di Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Selasa (14/11/2023). [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari Atta Halilintar. Suami dari Aurel Hermansyah ini akhirnya mengaku menyerah dengan penyakit yang ditahannya selama ini.

Melalui Instagram, ia mengumumkan keputusannya untuk dirawat di rumah sakit. Tidak hanya itu, ia harus menjalani sebuah operasi.

Tampaknya operasi yang dijalaninya itu membuat ayah dari dua anak ini ketakutan. Sayangnya, tidak terungkap apa penyakit dideritanya sehingga menjalani operasi.

Namun melalui vlog terbaru di channel YouTube AH, Atta sedikit spill soal tipe operasi yang harus dijalaninya. Termasuk tentang persiapan yang dilakukannya.

Persiapan yang dilakukannya adalah puasa. Ia diminta untuk tidak makan ataupun minum dalam kurun waktu selama enam jam.

"Puasa aja, puasa makan minum enam jam," kata dokter yang menangani Atta Halilintar, dilansir pada Rabu (31/1/2024).

Melihat kekhawatiran di wajah Atta, sang dokter mencoba untuk menenangkan. Ia  menyebutkan apa saja prosedur sebelum operasi yang dilakukannya.

"Nanti bius total, dipasang akses untuk obat masuk. (Kemudian) dipasang infus yang kecil. Masuk obat, satu menit kurang udah tidur," kata dokter tersebut.

"Selama tidur di-maintenance pakai obat anestesi terus nanti kedalaman tidur dipantau. Jadi ada nempel alat untuk (mengecek) jadi enggak usah khawatir ya," lanjut dokter tersebut.

Baca Juga: Pagi-pagi Temui Anak Prabowo Subianto, Aurel dan Atta Mau Bikin Baju dengan Didit?

Pada kesempatan yang sama, dokter yang menangani Atta menyinggung mengenai salah satu teknik operasi, yaitu laparoskopi. Hanya saja, Atta mengkhawatirkan kondisi lambungnya yang tidak baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI