Profil Arti Indira, Istri Tompi dengan Gelar Mentereng Tapi Jarang Pamer Kemewahan

Rabu, 31 Januari 2024 | 15:05 WIB
Profil Arti Indira, Istri Tompi dengan Gelar Mentereng Tapi Jarang Pamer Kemewahan
Tompi dan Arti Indira [Instagram/@dr_artiindira]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama istri Tompi, Arti Indira mendadak mencuri perhatian publik. Ia menjadi sorotan usai konten terbaru dari Atta Halilintar di YouTube.

Saat itu, suami dari Aurel Hermansyah itu berkunjung ke rumah Tompi. Tentu saja Tompi menyambutnya dengan baik ditemani oleh istrinya.

Rumah mewah mereka yang konon seharga Rp 100 miliar ini membuat publik penasaran dengan pekerjaan dari istri dari Tompi.

Lantas, seperti apa profil dari istri Tompi, Arti Indira? Simak selengkapnya di sini.

Dilansir dari beberapa sumber pada Rabu (31/1/2024), tidak banyak informasi mengenai istri dari Tompi ini. Pasalnya, ia tidak berasal dari dunia hiburan.

Arti Indira sendiri menikah dengan Tompi sejak tahun 2006. Hingga saat ini, mereka membina rumah tangga dengan kehadiran tiga buah hati.

Seperti Tompi, Arti Indira memiliki profesi yang mentereng, sebagai seorang dokter. Namun ia dan Tompi memiliki spesialisasi yang berbeda.

Tompi adalah penyanyi sekaligus dokter yang terjun ke bagian bedah plastik. Sementara istrinya adalah seorang dokter gizi.

Ia memiliki praktik di T-SPACE at Bintaro 9. Selain itu, bersama Tompi, mereka memiliki beberapa bisnis klinik di bidang estetika dan transplantasi rambut.

Baca Juga: Klinik Kecantikan Tompi Digeruduk Warga Ternyata Gegara Ini

Bisnis mereka dikenal dengan nama Klinik Bedah Plastik & Estetika - Beyoutiful By dr.Tompi. Klinik tersebut sudah memiliki banyak cabang mulai Jakarta sampai Bali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI