Suara.com - Baru-baru ini, Atta Halilintar berkunjung ke rumah penyanyi dan dokter bedah Tompi. Kunjungannya tersebut dalam rangka konten Grebek Rumah.
Dilansir pada Rabu (31/1/2024), penampakan rumah dari Tompi terungkap ke publik. Memiliki luas 1000 meter persegi, rumah tersebut berhasil membuat Atta menjadi terpesona.
Tidak hanya soal luas, desain dari rumahnya pun unik, simpel, namun estetik. Ternyata Tompi dan istrinya terinspirasi dari museum untuk desain rumah mereka.
Sementara itu, netizen justru ramai membandingkan rumah Tompi dengan Ustaz Solmed. Perbandingan soal sumber kekayaan pun muncul sebagai topik perbincangan.
Buntut dari hal tersebut, latar belakang pendidikan dari kedua figur publik ini menuai rasa penasaran. Siapakah yang menang soal pendidikan?

Pertama, soal pendidikan dari Ustaz Solmed. Sebagai seorang pendakwah, ini bukan kali pertama pendidikannya dibandingkan dengan orang lain.
Ditelusuri lebih mendalam, Ustaz Solmed ternyata pernah merasakan bangku perkuliahan. Namun ia lebih memilih perguruan tinggi berbasis Islam.
Pilihannya saat itu jatuh kepada Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Pada tahun 2021, UIN Jakarta menempati posisi ke-3.697 dari universitas terbaik dunia versi Webometrics.
Program studi yang ditempuhnya ternyata tidak berfokus pada agama Islam. Ia memilih untuk belajar di program studi Hukum.
Baca Juga: Lagi Keliling Rumah Ustaz Solmed, Ekspresi Maia Estianty Jadi Omongan: Kayak Enggak Yakin...
Meski pada saat yang sama, ia belajar mengenai hukum yang didasarkan pada ajaran Islam. Materi yang diajarkan disebut beragam, mulai dari etika hingga syariah Islam.