Karena itulah, Kartika Putri meminta netizen untuk menghinanya saja tetapi jangan melakukan sesuatu yang bisa membuat anaknya bersedih. Terlebih, menyumpahi anaknya yang tak bersalah.
"Makanya aku bilang hina aku silakan, bully aku silakan. Tapi, kalau untuk melakukan hal-hal yang sekiranya merugikan anak dan keluarga itu jangan lah. Bahkan, anak aku pun disumpahin," tutur Kartika Putri.
Meski begitu, Kartika Putri lebih memilih meminta maaf pada anak-anaknya saja. Seteru dr Richard Lee ini juga berusaha memberi pengertian anak-anaknya bahwa orang-orang yang menghujatnya itu belum paham pesan yang disampaikannya.