Suara.com - Artis Tamara Tyasmara berduka usai anak sematawayangnya, Raden Andante meninggal dunia di usia enam tahun. Kepergian anak laki-laki itu membuat luka mendalam di hati Tamara, dia bahkan tak henti-henti menangisi anaknya.
Dalam video yang beredar di media sosial, tampak Tamara Tyasmara menangis di samping makam Dante yang sudah ditutup. Perempuan 29 tahun itu sampai sesenggukan seraya memeluk papan nisan putranya.
Para kerabat lain mencoba menenangkan ibu satu anak itu, namun Tamara masih sedih dan tak kuasa menahan air matanya.
Video tersebut sontak menuai ramai simpati warganet. Sebagian besar netizen yang merupakan perempuan ikut merasakan pilu yang dialami Tamara Tyasmara.
Baca Juga: Foto Bareng Jenazah Anak, Tamara Tyasmara: Dante Sekarang di Surga ya
"Sangat tahu rasanya kehilangan anak di saat lagi sayang-sayangnya. Berbahagia di surga Allah SWT ya nak.. Sama seperti anakku," komentar akun @adh*** dalam video yang diunggah akun @pembasmi.kehaluan.reall, Senin (29/1/2024).
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun.. Yang kuat yah. Sedih banget pasti. Yang paling ditakutin kalau jadi orang tua ya ini," ujar akun @cel***.
"Cuma bisa istighfar kalau sudah di posisi ini. Ketemu di surga ya kalian, insya Allah," kata akun @buk***.
"Dear Mbak Tamara, aku tidak mengenalmu, tetapi sebagai sesama wanita yang bergelar ibu, kesedihanmu juga sedikit tidak, bisa kupahami. Semoga Allah memberimu kekuatan, keikhlasan, dan kesabaran," imbuh akun @gar***.
Sebagai informasi, almarhum Dante meninggal dunia pada Sabtu (27/1/2024) lalu sekira pukul 18.00 WIB. Anak enam tahun itu mengembuskan napas terakhir di RS Islam Pondok Kopi, Jakarta Timur.
Baca Juga: Profil dan Biodata Tamara Tyasmara
Kabar duka ini pertama kali diumumkan sang pesinetron melalui unggahan Instagram-nya.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, telah berpulang ke Rahmatullah, Raden Andante Khalif Pramudityo," tulis Tamara Tyasmara di postingan Instagram Story, Minggu (28/1/2024) pagi.
Belum diketahui pasti alasan anak DJ Angger Dimas itu berpulang. Namun menurut warganet yang mendengar kabar yang beredar, anak laki-laki itu meninggal akibat tenggelam saat berenang.
Akan tetapi Tamara Tyasmara sendiri belum mengonfirmasi hal tersebut.