Suara.com - Mahdy Reza mendadak jadi sorotan setelah memberikan klarifikasi terkait hubungannya dengan Sarah Keihl.
Mahdy Reza sebelumnya merupakan kekasih Sarah Keihl. Oleh sebab itu, Sarah bikin publik terkejut lantaran mendadak menikah dengan seorang lelaki asal Jerman.
Melalui TikTok, Mahdy Reza menegaskan apabila Sarah Keihl yang berselingkuh darinya. Sarah bahkan disebut enggan putus dari Mahdy meski akan segera menikah dengan Kilian Potter.
Siapa Mahdy Reza yang membongkar sisi gelap Sarah Keihl? Berikut ulasannya.
1. Biodata dan Agama Mahdy Reza

Mahdy Reza merupakan aktor dan model kelahiran Yogyakarta pada 20 Juni 1997. Diketahui dari akun Instagram pribadinya, Mahdy merupakan anak pertama dari tiga bersaudara dengan dua adik perempuan.
Wajah tampan Mahdy Reza selama ini sering kali dikira keturunan Arab. Tak disangka, Mahdy ternyata keturunan Madura loh!
Agama Mahdy Reza diketahui Islam dari postingan-postingan di Instagram pribadinya yang merayakan Hari Raya Idul Fitri. Ibu dan adik-adik Mahdy pun semuanya tampil berhijab.
2. Perjalanan Karier Mahdy Reza
Baca Juga: Diajak Foto Mantan Gebetan, Ria Ricis Sempat Takut Dicap Buruk

Nama Mahdy Reza sebagai seorang aktor mulai dikenal melalui perannya sebagai Andriansyah di sinetron "Bawang Putih Berkulit Merah" (2020). Namun debut akting Mandy sebenarnya melalui film "Seteru" (2017) sebagai Rangga.