Disorot Suruh Capres Mengaji, Viral Lagi Video Kartika Putri Cecar Luna Maya Agar Nikah

Yazir Farouk Suara.Com
Kamis, 25 Januari 2024 | 21:58 WIB
Disorot Suruh Capres Mengaji, Viral Lagi Video Kartika Putri Cecar Luna Maya Agar Nikah
Kartika Putri (Instagram/@kartikaputriworld)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kartika Putri terus menerima sentimen negatif terkait opininya tentang calon presiden harus bisa mengaji. Kali ini, kembali viral momen ketika dirinya mendesak Luna Maya untuk cepat menikah.

Kembali pada 2021, Kartika Putri pernah menjadi bintang tamu dalam podcast yang dibawakan Luna Maya. Saat itu mereka sedang membahas tentang pernikahan.

Dalam kesempatan tersebut, Kartika Putri terkesan mendesak Luna Maya untuk segera menikah dengan sesumbar tentang indahnya dunia pernikahan.

"Mbak (Luna) buru-buru deh Mbak. Enak loh Mbak nikah. Tidur ada yang melukin," kata istri Habib Usman bin Yahya itu seperti dikutip dari video unggahan akun TikTok @anjar_aulia_bali.

"Kalau selimut kebuka, ntar ada yang nyelimutin loh. Terus mandi lupa ngambilin anduk ada yang ambilin," lanjutnya.

Artis Luna Maya (Instagram/lunamaya)
Artis Luna Maya (Instagram/lunamaya)

Luna Maya tampak kurang nyaman dengan ucapan Kartika Putri. Namun ekspresi tersebut tak lantas membuat Kartika berhenti membahas tentang pernikahan.

Perempuan yang kini berhijab itu justru terus mencecar Luna Maya dan bertanya kapan akan menikah.

"Nggak semua orang tuh seberuntung kamu. Iya lah," sahut Luna Maya dengan tegas.

"Menurut aku ya menikah orang yang punya persepsi udah ah nikah aja enak kok nikah gitu, itu mungkin orang yang punya keberuntungan dan pasangan yang tepat," ungkapnya.

Baca Juga: Klarifikasi Kartika Putri Soal Tes Ngaji Capres Cawapres: Semua Calonnya Kan Muslim

Menurut Luna Maya, butuh proses untuk sampai ke pernikahan. Semua memiliki waktunya masing-masing untuk menemukan pasangan sejati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI