![Pinkan Mambo dan Arya Khan. [YouTube Intens Investigasi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/01/09/83004-pinkan-mambo-dan-arya-khan.jpg)
Lebih lanjut, Arya Khan mengutarakan mengenai caranya menghadapi Pinkan saat itu. Berbeda dari istrinya yang tidak ingin ditinggalkan, Arya hanya ingin menghindar dan pergi sementara agar tidak ada pertengkaran hebat.
Apalagi ia mengaku memiliki pantangan tersendiri sebagai seorang pria. Salah satu pantangannya adalah mengatakan cerai atau menjatukan talak.
"Semua laki-laki itu kan ada pantangan untuk mengatakan cerai, tapi aku ini bilangnya, 'aku pergi, kita masing-masing ajalah, pusing aku', itu bukan berarti aku masuk kategori (memberi) talak," jelas Arya Khan.
"Kecuali aku (bilang), 'aku cerain kamu, aku talak', selesai," tambahnya.
Selain tidak ingin bertengkara hebat, Arya Khan menguak alasan lainnya ketika ia pergi dari Pinkan Mambo. Ia mengaku tidak ingin menyampaikan kalimat yang kasar yang mungkin tidak terduga.