Suara.com - Film biopik berjudul Glenn Fredly The Movie merilis poster resmi pada Rabu (24/1/2024). Poster tersebut memperlihatkan sosok Marthino Lio yang memerankan karakter Glenn Fredly menirukan gaya sang musisi.
Marthino Lio juga membawa gitar dan memakai topi, persis seperti ciri khas Glenn Fredly sewaktu masih hidup.
Muthia Ayu, istri mendiang Glenn Fredly yang melihat poster tersebut pertama kali tak kuasa menahan air mata. Tangisnya tumpah begitu melihat sosok seperti suaminya di dalam poster.
![Mutia Ayu. [Tiara Rosana/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/01/24/93106-mutia-ayu.jpg)
Gambar di poster mengingatkan Mutia Ayu padaGlenn Fredly. Ibu satu anak itu rupanya sangat merindukan sang suami yang hampir empat tahun pergi dari sisinya.
"Ini dari tadi nggak kuat lihat poster ini, karena betapa kangennya aku sama Glenn. Luar biasa banget posternya," ujar Mutia Ayu dalam jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (24/1/2024).
Bukan hanya Mutia Ayu yang langsung teringat sosok Glenn Fredly begitu poster tersebut dibuka. Rupanya anak sematawayangnya, Gewa Atlana juga langsung sadar bahwa ada sosok ayahnya di poster.
![Bean bag edisi khusus Glenn Fredly [Istimewa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/06/23/68142-bean-bag-edisi-khusus-glenn-fredly-istimewa.jpg)
"Gewa tadi bilang 'mami itu ayah, mami itu ayah ya? Kapan dimulai mami?'" ucap Mutia Ayu mengulang perkataan anaknya.
Penyanyi 28 tahun itu lalu berterima kasih pada Daniel Mananta selaku produser karena sang presenter lah yang pertama kali tertarik untuk membuat film biopik tentang Glenn Fredly.
Setelahnya Mutia Ayu juga mengucapkan terima kasih pada Lukman Sardi selaku sutradara serta seluruh pemain Glenn Fredly The Movie.
Baca Juga: Sudah 3 Tahun Jadi Single Parents, Mutia Ayu: Glenn Tetap di Hatiku
"So, terima kasih banyak semuanya, dan pastinya terima kasihnya untuk cinta dari kalian untuk Glenn Fredly," kata Mutia Ayu sambil menangis.