Suara.com - Ahmad Dhani terus memperjuangkan haknya sebagai pencipta lagu. Beda dengan Once, Judika ditunjukkan tertib membayar royalti.
Pada Rabu (24/1/2024), Ahmad Dhani membagikan chat WhatsApp Judika yang mengabarkan bahwa pihak penyelenggara acara telah mentransfer sejumlah uang.
"Pakde (tanggal) 26 bawain 2 lagu pakde udah dibayarkan ya.. Request orang garuda," tulis Judika.
Ahmad Dhani rupanya tidak menyensor nominal dalam bukti transfer yang dikirimkan Judika. Terungkap bahwa untuk dua lagu, Ahmad Dhani mendapatkan royalti sebesar Rp15 juta.
"Taat Undang Undang Hak Cipta," tulis Ahmad Dhani dalam caption unggahannya di Instagram.
Warganet ramai memuji Judika dan mempertanyakan sikap Once. Karena lagi nyaleg, Once jadi makin kena julid.
"Salut buat judika," komentar akun @abrn.prs***.

"Harusnya gini mas once," balas akun @thariq_fath***.
"Kalo semua penyanyi caranya kayak tulang @jud1ka para pencipta lagu ternetralisir terimakasih sudah memberi contoh yang baik tulang," kata akun @revii_ahm***.
Baca Juga: Sikap Maia Estianty Saat Disapa Safeaa Ahmad, Anak Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Jadi Sorotan
"Yang nggak taat aturan malah nyaleg," sahut akun @ziad.salim.tha***.