10 Tahun Menjanda, Marshanda Mengaku Masih Single: Belum Ketemu yang Cocok

Rabu, 24 Januari 2024 | 12:47 WIB
10 Tahun Menjanda, Marshanda Mengaku Masih Single: Belum Ketemu yang Cocok
Marshanda [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah 10 tahun Marshanda menyandang status janda sejak bercerai dari Ben Kasyafani tahun 2014 silam. Namun sejak bercerai, ibu satu anak itu masih belum juga terlihat menggandeng pasangan baru.

Hingga kini pun Marshanda memastikan dirinya masih single alias belum punya kekasih. Bukan tanpa alasan, aktris 34 tahun itu mengaku belum menemukan sosok yang cocok untuknya.

Marshanda bagikan foto bareng Vicky Prasetyo (Instagram/@marshanda99)
Marshanda bagikan foto bareng Vicky Prasetyo (Instagram/@marshanda99)

"Masih single yang pasti. Belum menemukan yang aku rasa cocok," ujar Marshanda saat ditemuin di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (23/1/2024).

Sementara dengan Vicky Prasetyo, seperti yang ramai dibicarakan, Marshanda mengaku kalau mereka hanya berteman dekat. Bintang serial "Induk Gajah" itu tak pernah mengonfirmasi Vicky sebagai pacarnya.

Baca Juga: Ditanya Janda atau Duda, Lucinta Luna Kebingungan: Gak Jelas

"Lanjutan? (Hubungan dengan Vicky Prasetyo) Enggak, itu teman baik aja kok. Sebetulnya aku selalu bilang teman baik aja," tutur Marshanda.

Di sisi lain Marshanda juga pernah bilang bahwa saat ini dia tak ada target untuk menikah. Apalagi kini sang aktris punya prinsip bahwa keberadaan pasangan bukan lah jadi penentu untuk kebahagiaannya.

"Aku enggak ada target sama sekali, kayak buru-buru dikejar deadline harus nikah lagi," ungkap Marshanda saat menjadi bintang tamu program Pagi-Pagi Ambyar Trans TV beberapa waktu lalu.

"Kalau dulu tuh aku primer banget, kalau enggak ada laki-laki, aku enggak bisa hidup dan bahagia. Kalau sekarang, aku dengan diri sendiri aja sudah bisa bahagia. Aku mau kebahagiaan aku itu datangnya dari aku, tanggung jawab aku sendiri," terangnya menyambung.

ronologi Marshanda Dikira Pindah Agama (YouTube Daniel Mananta Network)
ronologi Marshanda Dikira Pindah Agama (YouTube Daniel Mananta Network)

Sebagai informasi, Marshanda pernah menikah dengan Ben Kasyafani pada tahun 2011. Saat itu usia sang aktris masih 22 tahun.

Baca Juga: Marshanda Ungkap Alasan Cerai dari Ben Kasyafani, Bukan Karena Kondisi Mental

Kala menikah, Marshanda dan Ben Kasyafani dikaruniai satu orang anak perempuan yang diberi nama Sienna Kasyafani. Sayangnya rumah tangga mereka kandas tiga tahun kemudian dan hak asuh anak jatuh ke pihak Ben.

Saat itu dijelaskan Marshanda tidak dalam kondisi baik untuk mengurus anak sehingga dia tidak diberikan hak asuh meskipun anaknya masih kecil.

Sementara itu alasan Marshanda dan Ben Kasyafani bercerai masih ditutup hingga saat ini. Marshanda mengaku tak ingin mengumbar alasan dia dan mantan suami pisah, namun dia memastikan bahwa alasannya adalah soal hal pribadi dan bukan karena pengaruh kondisi mentalnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI