Suara.com - Selebgram Hanum Mega dicibir angkuh oleh warganet. Cibiran ini muncul usai dirinya memamerkan harga outfit yang ia kenakan saat bermain golf.
"Emang harus banget disebutin ya nder harganya, jatuhnya kaya butuh validasi ga si?" cuit akun twitter tanyakanrl sembari melampirkan tangkapan layar berisi komentar di akun Instagram Hanum Mega.
Dalam tangkapan layar tersebut, seorang warganet menyinggung mengenai harga outfit yang dikenakan oleh Hanum Mega. Ia menyinggung harga jepit rambut yang ternyata berasal dari merek ternama Prada.
"Otw komen berapa harga outfit lo hari ini dimulai dari atas dulu! Jepit rambut Prada 8 jeti," komentar akun tersebut.
Namun tak disangka, Hanum Mega membalas komentar tersebut. Ia menjelaskan satu persatu item busana yang dikenakan dari ujung kepala hingga ujung kaki.
Ia tampil mengenakan atasan hitam dan rok putih. Rambutnya diikat dan dihiasi jepit rambut warna senada.
Berpose di lapangan golf, Hanum Mega tak lupa memperlihatkan stik golf serta kemampuannya dalam bermain olahraga 'mahal' tersebut.
Usut punya usut, item busana yang dikenakan ternyata berasal dari merek ternama. Harganya tentu tak main-main.
"Jepit rambut 8,9 juta, berlian cincin 138 juta, rok adidas 1jt, sepatu adidas 3jt, baju lama beli di Z*ra 1 jt, sarung tangan 1jt, kaos kaki gatau, stick golf 14 jt," balas Hanum Mega sembari merinci satu persatu item busananya.
Baca Juga: Main Biliar Bareng NCT, Jepit Rambut Mungil Nagita Slavina Lampaui Gaji UMR Jakarta!
Ia pun berpesan agar warganet tidak julid dengan gaya busananya tersebut.