Suara.com - Keputusan Stefan William jadi calon legislatif (caleg) memantik pro kontra. Bukan cuma dari masyarakat, sentilan juga datang dari mantan istrinya, Celine Evangelista.
Hubungan Stefan William dan Celine Evangelista memang tak berangsur membaik usai mereka resmi bercerai.
Bahkan setelah hidup masing-masing, komunikasi mereka kian memburuk. Ini karena Stefan William yang dinilai Celine Evangelista tak peduli lagi dengan anak-anak mereka.
Terbaru, Celine Evangelista menuding Stefan William menggunakan anak mereka sebagai alat kampanye.
Baca Juga: Stefan William Bantah Ceuk saat Anak Libur ke Bali: Seru Banget
Ini terlihat dari unggahan Insta Stories Celine Evangelista. Presenter tersebut me-repost unggahan sang mantan.
Video yang diunggah Stefan William perlihatkan dia tengah melakukan video call dengan anak. Di momen tersebut, Stefan tampak memakai atribut partai yang mengusungnya maju jadi caleg.
"Sabar ya nak tunggu daddy. Semua ini untuk kalian," demikian keterangan yang ditulis Stefan William.
Sementara, Celine Evangelista mengomentari capture video tersebut dengan cibiran.
Celine Evangelista minta agar sang mantan lebih elok dalam menggunakan media sosial.
Baca Juga: Celine Evangelista Diacuhkan Artis Lain di Acara MS Glow, sampai Tak Ada yang Ajak Foto Bareng
"Berbijaklah dalam melakukan sesuatu. Apalagi di social media. Kita punya hati nurani dan diberikan akal sehat. Sebaiknya digunakan dengan baik dan benar," tulis Celine Evangelista.
Celine Evangelista seperti dalam pengakuan-pengakuan sebelumnya mengatakan kalau Stefan William amat jarang menghubungi anak-anak, bahkan untuk sekadar bertanya kabar. Usai bercerai, anak-anak memang diasuh oleh Celine.
"Cuma sekalinya telepon, itupun dikontenin pakai atribut pula. Kasian banget anak aku jadi alat kampanye," kata Celine Evangelista di unggahan selanjutnya.
Stefan William memulai karier sebagai artis sinetron. Bercerai dari Celine Evangelista, dia mulai jarang tampil di layar kaca.
Stefan William kemudian membawa kabar yang mengejutkan. Pasalnya, dia mengumumkan maju sebagai caleg DPR RI untuk dapil DPR RI Dapil Jakarta 3