Lukanya Masih Membekas, Dewi Gita Ungkap Alasan Maafkan Perselingkuhan Armand Maulana

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 19 Januari 2024 | 14:59 WIB
Lukanya Masih Membekas, Dewi Gita Ungkap Alasan Maafkan Perselingkuhan Armand Maulana
Potret Mesra Armand Maulana dan Dewi Gita [Instagram/@dewigita01]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dewi Gita membeberkan alasannya mau memaafkan suaminya, Armand Maulana meski sempat diselingkuhi dengan perempuan lain.

Dalam tayangan Rumpi baru-baru ini, Dewi Gita tidak memungkiri bahwa perselingkuhan itu masih membekas dalam ingatannya.

"Luka itu buat aku memang tidak akan pernah sembuh. Tapi bagaimana kita caranya bisa hidup, bisa berdiri di atas luka-luka itu," kata Dewi Gita.

Ibu satu anak ini bilang kunci utama mempertahankan rumah tangga cuma ikhlas dan bersabar.

"Yang terpenting luka itu jangan dikorek lagi. Karena yang namanya manusia, mana ada sih luka itu sembuh di dalam batin kita. Apalagi perempuan yah," tuturnya.

"Jadi buat aku, bagaimana caranya kita hidup, yah itu dengan doa, dengan sabar, dengan ikhlas. Bersyukurlah sampai saat ini masih bisa bersama. Pasangan kita mau berubah, itu harus kita respect dan hargai," imbuhnya lagi.

Dewi Gita sendiri memastikan apabila perselingkuhan itu kembali terjadi, dia tidak akan memaafkan Armand Maulana.

Dia bahkan tak segan untuk meminta cerai. Mengingat Dewi Gita merasa bisa mendapatkan pasangan yang lebih baik.

Potret Mesra Armand Maulana dan Dewi Gita  [Instagram/@dewigita01]
Potret Mesra Armand Maulana dan Dewi Gita [Instagram/@dewigita01]

"Kecuali kalau dia nggak ada perubahan, apa yang kita pengen, tetep saja seperti itu, yah kamu bisa dapat lebih baik dari itu Dewi, buat aku sih gitu," beber Dewi Gita.

Baca Juga: Kisah Perselingkuhan Dibongkar Dewi Gita, Armand Maulana Akhirnya Minta Maaf

Hanya saja kembali lagi, dia memaafkan lantaran Armand Maulana bersungguh-sungguh ingin berubah menjadi lebih baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI