"Aku punya banyak alasan kenapa aku tidak pernah mencarimu. Apapun yang kamu pikirkan untuk menjatuhkanku dan melukaiku serta orang-orang yang kucintai, cobalah," kata Putri Anne.
Bahkan, Putri Anne juga menyinggung soal hidup seorang pencuri yang tak jelas dan pada akhirnya akan mati seperti manusia lainnya.
"Aku akan tetap hidup, tapi kamu? Aku tidak tahu banyak tentang pencuri dan bagaimana mereka hidup. Tapi, aku yakin pada akhirnya kita semua akan mati," ujarnya.
Putri Anne juga beranggapan orang yang sedang berusaha melukainya lagi ini masih menyimpan dendam padanya.
Karena itu, Putri Anne meminta orang tersebut untuk melepaskannya. Di sisi lain, ibu satu anak ini juga memilih untuk memaafkan orang tersebut meskipun sudah dilukai.
"Aku harap kamu menjalani hidupmu dan bahagia, lepaskan saja hal yang kamu benci seperti aku. Aku mau mengingatkanmu dan diriku sendiri, kita semua akan mati. Jadi, aku memaafkanmu," jelas Putri Anne.
Meskipun tak jelas orang yang dimaksud oleh Putri Anne, sejumlah warganet yakin ibu satu anak ini menuliskan caption tersebut untuk Arya saloka.
"Kalau inti dan maksud tujuannya itu ke Arya, dari yang aku amati dan aku baca, apa yang Anne lakuin dulu ke Arya, Arya lakuin juga ke Anne sekarang," kata @shann**.
"Saya heran dari awal kenapa ya netizen terus-terus cambuk hati Anne, hina Anne, jodohin suaminya sama orang lain. Andai saya kayak gitu kayaknya saya nggak kuat," kata @riena***.