Sarah Azhari Bantah Keluarga Telantarkan Ibra Azhari yang Kena Kasus Narkoba Lagi

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 19 Januari 2024 | 06:30 WIB
Sarah Azhari Bantah Keluarga Telantarkan Ibra Azhari yang Kena Kasus Narkoba Lagi
Sarah Azhari. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Ibra Azhari dihadirkan saat rilis narkoba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/12). [ Suara.com/Oke Atmaja]
Ibra Azhari. [ Suara.com/Oke Atmaja]

"Kalau dia berhenti total, ya kayak gitu jadinya, nagih," imbuh istri Pedro Miguel Carrascalão tersebut.

Menurut Sarah Azhari, sang kakak sering menyangkal bahwa dirinya kecanduan narkoba. Sarah lantas meluruskan bahwa keluarga sama sekali tidak pernah menelantarkannya.

"Dia pun tadinya 'enggak aku enggak gini kok' tapi kita kan enggak tahu ya gimana keadaannya. Yang pasti, kalau ada berita yang bilang dia ditinggal keluarganya, itu tidak. Tidak pernah," kata perempuan 46 tahun ini menegaskan.

BACA JUGA: Denise Chariesta Selama Ini Ngaku Orang Kaya, tapi Maia Estianty Kaget Lihat Kondisi Rumahnya

"Kalau dia sampai ditinggal keluarga, di dalam (penjara) pun dia enggak akan bertahan," ujar ibu satu anak tersebut.

Keluarga Azhari sebenarnya tak begitu kaget dengan ditangkapnya Ibra terkait narkoba untuk kesekian kalinya. Mereka hanya kecewa, meski cukup memahami kondisinya.

"Kesal pasti ada, kecewa. Tapi biar bagaimanapun dia sakit. Dia sudah kebanyakan, sudah lama, menahun. Dia melihat kemajuan Jakarta saat ini itu dia bingung. Waktu tahun 2010, dia enggak mau keluar rumah," imbuhnya.

"Namanya Abang sendiri. Mudah-mudahan dia bisa direhabilitasi total. Yang benar-benar diobatin, sampai dia benar-benar hilang kecanduannya," tutur Sarah Azhari.

Kontributor : Chusnul Chotimah

Baca Juga: Masalah Rumah Tangga Jadi Alasan Ibra Azhari Pakai Sabu Bareng Pacar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI