Nagita Slavina Dicibir Perkara Baju Kotor Berserakan, Raffi Ahmad Malah Pamer Dalaman Istri

Kamis, 18 Januari 2024 | 08:53 WIB
Nagita Slavina Dicibir Perkara Baju Kotor Berserakan, Raffi Ahmad Malah Pamer Dalaman Istri
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nagita Slavina kembali menuai cibiran dari warganet setelah Raffi Ahmad memperlihatkan kondisi kamar mandi dan barang pribadi istrinya dalam vlog Kiky Saputri.

Saat itu, Kiky Saputri ingin memperlihatkan kondisi keranjang baju kotor Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang sangat berantakan.

"Nggak di mana-mana, mau orang kaya mau, mau artis gede, mau orang biasa. Lihat nih kelakuannya. Sama aja pokoknya," kata Kiky Saputri sambil memperlihatkan baju kotor Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang bereserakan dalam vlognya.

Namun, Raffi Ahmad justru menunjukkan celana dalam miliknya dan baju dalaman milik Nagita Slavina ke arah kamera.

"Kolor gue," ujar Raffi Ahmad sambil mengangkat celana dalamnya yang berwarna abu-abu.

RaffI Ahmad dan Nagita Slavina di TikTok Replay 2023. (TikTok)
RaffI Ahmad dan Nagita Slavina di TikTok Replay 2023. (TikTok)

"Gantian, waktu aku di kepoin baju dinas," ujar Kiky Saputri yang terkejut sambil tertawa.

"Tuh baju dinas Gigi," ujar Raffi Ahmad sambil mengangkat pakaian dalam Nagita Slavina berwarna pink.

Kiky Saputri yang menyadari hal itu lantas mengatakan baju yang dipegang Raffi Ahmad merupakan pakaian olahraga, bukan dalaman Nagita Slavina.

Meski begitu, Kiky Saputri justru penasaran Nagita Slavina alias Gigi suka memakai baju dinas atau lingerie ketika bersama Raffi Ahmad atau tidak.

Baca Juga: Selain Nagita Slavina, Syahnaz Sadiqah Juga Ikut Party Pakai Crop Top

"Eh itu kan baju olahraga. Eh kak Gigi pakai baju dinas nggak sih A?" ujar Kiky Saputri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI