"Kayaknya gitu kali ya, dia lebih suka yang natural aja," kata Dhini Aminarti.
Selain bersyukur karena Dimas Seto tidak banyak menuntut, Dhini Aminarti juga bisa mengurangi masalah kulit lantaran make up.
"Justru yang aku lihat, orang pakai make up itu lebih sering bermasalah sama orang yang ngga make up," kata Dhini Aminarti.
"Karena merasa bermasalah akhirnya dempul, dempul, ibarat gitu," imbuhnya menjelaskan.
Lagipula kata Dhini Aminarti, ia memiliki kulit yang sensitif. Ketimbang bermasalah nanti, ada baiknya menghindari.
"Aku kan emang kulitnya sensitif dan kalau pake make up nggak bisa sembarangan," kata Dhini Aminarti.