Roby Satria Merasa Difitnah soal Mengeluarkan Momo Secara Sepihak dari Geisha

Ferry Noviandi Suara.Com
Senin, 15 Januari 2024 | 15:58 WIB
Roby Satria Merasa Difitnah soal Mengeluarkan Momo Secara Sepihak dari Geisha
Roby Geisha. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Roby kemudian menceritakan kronologi Momo jarang atau tak lagi muncul bersama Geisha. Hal itu terjadi setelah Momo menikah dengan Nicola Reza Samudra. Sejak menikah, Momo memilih berdomosili di Malang, mengikuti sang suami.

"Hingga saat itu, akhirnya Momo menyatakan akan memutuskan untuk menikah, fokus berkeluarga dan menjadi seorang ibu, mengikuti suami yang berdomisili di kota Malang. Sebagai keluarga yang peduli, kami memilih untuk memprioritaskan Momo karena kebahagiaannya juga kebahagiaan kami. Kelak kami juga akan melewati fase yang sama menjadi kepala keluarga," kata Roby.

"Di saat yang bersamaan kami menyampaikan kepadanya, 'doa kami menyertai Momo dan keluarga. Tapi Mo,  Geisha harus tetap berjalan karena banyak orang yang menggantungkan hidup mereka kepada Geisha, ada banyak kru yang menafkahi anak dan istri mereka dengan karya-karya Geisha'. Kami harus menjaga mereka karena merekapun bagian dari keluarga kita," kata Roby menyambung.

"Keputusan berat yang kami ambil atas persetujuan label tersebut melalui proses yang sangat panjang. Kami tetap mencari jalan paling ideal agar Momo tetap bisa bersama Geisha. Namun sayangnya ketersediaan waktu Momo kian terbatas dan jarak Malang-Jakarta kian menjadi hambatan serius untuk kami bisa produktif berkarya."

Dua tahun tanpa kejelasan, Roby bersama personel Geisha, dan tentu saja dengan dukungan label, mereka akhirnya memutuskan untuk menggandeng Regina untuk menjadi vokalis Geisha. Soal keputusan ini, para personel Geisha bahkan mengunjungi Momo di rumahnya, dan sekaligus meminta restu dengan Regina sebagai vokalis.

"Dua tahun yang berat berlalu tanpa kejelasan. Kami akhirnya memutuskan untuk meminta bantuan Regina menyambung perjuangan Momo di Geisha. Seperti foto yang kalian lihat di atas, Geisha bersama Regina dan tim label terbang ke Malang bersilaturahmi ke rumah Momo. Kami khusus mengosongkan waktu untuk meminta restu dan doa kepada Momo agar Geisha tetap bisa berjalan selama Momo fokus menjadi seorang ibu dan fokus dengan keluarga barunya," ucap Roby.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI