Suara.com - Aaliyah Massaid tengah menjalani umrah. Dalam ibadahnya tersebut, putri Reza Artamevia tersebut kerap memakai hijab.
Salah satu yang ikut takjub melihat kecantikan Aaliyah Massaid mengenakan hijab adalah sang kekasih, Thariq Halilintar.
"Iya ih, cantik banget ya," kata Thariq Halilintar ditemui di Alam Sutera, Tangerang pada Kamis (11/1/2024).
![Thariq Halilintar ditemui di Alam Sutera, Tangerang pada Kamis (11/1/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/01/12/87483-thariq-halilintar.jpg)
Bukan hanya Thariq Halilintar, keluarganya pun memberikan pujian buat Aaliyah Massaid yang tampil berhijab.
"Cantik," tutur YouTuber 24 tahun ini.
Dengan penampilan Aaliyah Massaid mengenakan hijab, apakah ini merupakan permintaan Thariq Halilintar?
Mengingat keluarga mereka makin dekat dan tidak menutup kemungkinan soal adanya pernikahan.
"Oh nggak, nggak itu mah dari dia (keinginan memakai jilbab)," ujar adik Atta Halilintar ini.
Ini bukan kali pertama Thariq Halilintar memberikan pujian Aaliyah Massaid terlihat cantik saat berhijab.
Baca Juga: Beda ke Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar Salting Lihat Fuji di Replay 2023

Malah dulu sebelum status pacaran mereka terungkap, Thariq Halilintar terang-terangan menuliskan komentar pujian itu di Instagram Aaliyah Massaid.