Suara.com - Alam Ganjar menjadi nama baru dalam cocokologi warganet dengan Fuji. Perjodohan ini belakangan muncul gegara komentar sang ayah, Ganjar Pranowo.
Kala itu, Ganjar Pranowo meminta Alam Ganjar memperkenalkan Fuji kepada istrinya. Dari sini timbul perjodohan antara anak calon Presiden tersebut dengan sang selebgram.
Alam Ganjar lantas menanggapi perjodohan ini dengan santai. Ia hanya menganggap hal tersebut sebagai bagian dari konten.
![Alam Ganjar ditemui di Alam Sutera, Tangerang pada Kamis (11/1/2024). [Suara,com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/01/12/41059-alam-ganjar.jpg)
"Biasa aja, itu kan apa ya, akting kali ya," kata Alam Ganjar ditemui di Alam Sutera, Tangerang pada Kamis (11/1/2024).
Alam Ganjar juga membebaskan setiap orang memiliki opini masing-masing. Namun memang sejauh ini, ia dan Fuji hanya sekadar kenal.
"Bebas, bebas aja. (Sama Fuji) sekadar kenal aja," tuturnya.
Meski hanya sekadar kenal, Alam Ganjar memberikan pujian setinggi langit buat Fuji.
"Oh luar biasa, siapa yang nggak kenal Fuji kan?" kata Alam Ganjar.

Saat disinggung apakah dengan modal ini Fuji masuk kriteria perempuan idaman Alam Ganjar? Nyatanya pujian itu belum memberikan jaminan.
Baca Juga: Beda ke Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar Salting Lihat Fuji di Replay 2023
"Cuma satu, kayak ibu," tuturnya.