Suara.com - Nunung saat ini menjadi salah satu komedian senior dan jadi ikon Srimulat. Namun siapa sangka, Nunung rupanya sudah 12 kali dipecat dari grup lawak legendari tersebut.
Rupanya, penyebab Nunung dipecat dari Srimulat gara-gara ia memiliki hubungan asmara dengan laki-laki. Masalanya, ke-12 laki-laki yang dipacari Nunung seluruhnya memiliki istri.
"Aku dipecat 12 kali di Srimulat. Enggak pernah kesalahan karena pekerjaan, kesalahan aku pacaran keliru orang. Jadi aku dipecat," kata Nunung Srimulat, dalam podcast yang dipandu Praz Teguh dan Ebel Cobra, yang diunggah Kamis (11/1/2024).
"Aku 12 kali pacaran, itu selalu suami orang. Awalnya aku enggak tahu (kalau laki-laki itu suami orang)," kata Nunung menyambung.
Menurut Nunung, saat itu dirinya baru-baru awal masuk Srimulat dan usianya masih sangat muda sekitar 16-17 tahun. Apalagi saat baru bergabung di Srimulat, Nunung tampil seksi dengan pakaian yang menggoda.
"Aku dulu seksinya kayak gimana. Aku umur 16-17 tahun, gimana Nunung. Kalau di panggung kan seski banget, pakai baju transparan. Karena kalau di Srimulat itu, cewek enggak boleh lucu. Kalau cewek lucu itu tabu banget dan pimpinan akan marah. Jadi di Srimulat itu cewek harus seksi, biar bisa memancing pelawak-pelawak laki biar bisa lucu," imbuh Nunung.
Gara-gara memacari lelaki beristri, Nunung pun dipecat dari Srimulat dan itu berulang selama 12 kali. Namun menurut Nunung, pemecatan itu dilakukan karena pimpinan Srimulat sayang kepadanya.
![Nunung Srimulat dan Iyan Sambiran ditemui di Kapten P. Tendean, Jakarta Selatan pada Minggu (13/8/2023) [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/08/13/68127-nunung-srimulat-dan-iyan-sambiran.jpg)
"Karena Srimulat yang punya tante aku sendiri, mungkin kalau aku orang lain, masa bodo. 'Kamu dititipin orangtua kamu, aku harus jaga kamu kan'. Kalau pacaran sama orang enggak bener, masih nekat, ya sudah dikeluarin. Kalau sudah dikeluarin ya sudah putus sama mereka," tutur mantan bintang sinetron Si Doel Anak Sekolahan ini.
Sementara itu, Nunung saat ini mengaku sudah sembuh dari kanker payudara. Untuk mencapai kesembuhan, komedian 60 tahun ini harus menjalani enam kali kemoterapi dan operasi pengangkatan kanker.
Baca Juga: Nunung Ikut Syuting Film Terbaru Srimulat, Zulfa Maharani Tak Terbebani
Banyak perubahan positif yang dialami Nunung setelah melewati perjuangannya sembuh dari kanker. Salah satunya, istri Iyan Sambiran ini tak lagi sembarangan makan.