Ustaz Solmed Bisa Bikin Rumah Miliaran, Ingat Lagi April Jasmine yang Banyak Menuntut

Rabu, 10 Januari 2024 | 16:24 WIB
Ustaz Solmed Bisa Bikin Rumah Miliaran, Ingat Lagi April Jasmine yang Banyak Menuntut
April Jasmine dan Ustadz Solmed (Instagram @ustad_solmed)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Biodata April Jasmine, istri Ustaz Solmed (instagram apriljasmine85)
Biodata April Jasmine, istri Ustaz Solmed (instagram apriljasmine85)

"Penuhi kebutuhan istri karena istri itu butuh banget serum, bb cushion, blush on," ujar April Jasmine.

Ia pun melanjutkan bila kebutuhan perawatan ini tak hanya untuk bagian muka saja tetapi juga untuk bagian tubuh lain seperti kaki, tangan, dan juga badan.

"Baru bagian muka butuh shading biar terus, butuh highlighter juga kan biar mengkilap kaya marmer habis dipoles, belum kepalanya, belum badannya, belum tangannya, belum kakinya," kata April Jasmine.

Mendengar permintaan ini, tak hanya Ustaz Solmed saja yang terkejut. Para host lain seperti Irfan Hakim juga ikut terperangah.

Bahkan Irfan Hakim tak segan bersimpati kepada Ustaz Solmed usai dicecar kebutuhan personal oleh istrinya sendiri.

"Kasihan Ustaz Solmed ya," celetuk Irfan Hakim tiba-tiba.

Namun hal ini rupanya tak menghentikan langkah April Jasmine untuk memberi wejangan kepada sang suami. Di akhir, ia memberikan pesan menohok untuk sang ustaz.

"Untuk ustaz Solmed diingat kalau pulang bawa manisan ya jangan si manis," kata April Jasmine. 

Baca Juga: Besaran Tarif Ceramah 5 Pendakwah Kondang Tanah Air, Ustaz Solmed Paling Fantastis?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI