Ternyata Diundang, Ini Alasan Anak Ogah Hadiri Pernikahan Pinkan Mambo dengan Arya Khan

Senin, 08 Januari 2024 | 13:54 WIB
Ternyata Diundang, Ini Alasan Anak Ogah Hadiri Pernikahan Pinkan Mambo dengan Arya Khan
Kolase potret Arya Khan dan Pinkan Mambo dengan Michelle Ashley. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putri Pinkan Mambo, Michelle Ashley akhirnya buka suara soal absennya dia dalam pernikahan sang bunda dengna Arya Khan.

Dilansir dari akun TikTok @breaking_newsindonesia pada Senin (8/1/2024), Michelle Ashley menjelaskan bahwa alasan dia absen bukan karena tidak diundang. Pasalnya, dia diundang ke pernikahan tersebut.

Namun undangan tersebut tidak disampaikan langsung oleh Pinkan Mambo. Pinkan disebut memakai perantara untuk menyampaikan pesan ke Michelle bahwa ia akan menikah.

Apalagi pada hari sebelumnya, Michelle Ashley tidak diikusertakan dalam pertemuan keluarga. Sementara saudara-saudaranya yang lain diajak untuk berkumpul membicarakan pernikahan.

"Ada meeting keluarga tapi kamu tidak diundang. Apakah kakak dan adik kamu diundang?" tanya host Rian Ibram di sebuah acara televisi.

"Iya," jawab Michelle Ashley dengan tegas.

"Kemudian undangan dititipkan ke kakak kamu?" tanya Rian lagi.

"Iya," kata Michelle membenarkan.

Saat ditanya soal alasan undangan tersebut dititipkan, Michelle menyinggung mengenai komunikasi. Ia mengaku tidak ada komunikasi dengan Pinkan usai kasus mengenai dugaan pelecehan seksual yang pernah dilakukan oleh Ayah tirinya.

Baca Juga: Live Bareng, Sikap Pinkan Mambo ke Anak Arya Khan Jadi Gunjingan: Kayak Cuek..

"Kenapa (tidak diundang)?" tanya host.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI