Tes Urine Negatif, tetapi Saipul Jamil hingga Kini Masih Ditahan di Polsek Tambora

Senin, 08 Januari 2024 | 12:49 WIB
Tes Urine Negatif, tetapi Saipul Jamil hingga Kini Masih Ditahan di Polsek Tambora
Saipul Jamil di Polsek Tambora. [Faqih Fathurra/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saipul Jamil sudah diperiksa urine dan hasilnya menunjukkan kalau pedangdut 43 tahun itu negatif narkoba. Namun sejak ditahan di Polsek Tambora pada 5 Januari lalu, hingga kini Bang Ipul masih saja berada di tahanan.

Soal itu, pihak kepolisian menjelaskan kalau pihaknya tengah menunggu hasil pemeriksaan laboratorium. Selain tes urine, Saipul Jamil juga dicek rambutnya.

"Saat ini Saipul Jamil masih di Polsek Tambora. Kami masih menunggu hasil pemeriksaan laboratoirum terkait pengecekan rambutnya," kata Humas Polres Metro Jakarta Barat, Bripka Ashari, saat dikonfirmasi, Senin (8/1/2024).

Menurut Bripka Ashari, hasil pemeriksaan laboratorium biasanya keluar tiga hingga tujuh hari. Namun ia belum memastikan kapan hasil pemeriksaan laboratorium Saipul Jamil akan keluar.

Baca Juga: Saipul Jamil Masih Ditahan di Polsek Tambora, Keluarga Pasrah Tunggu Hasil Tes Rambut

"Kami masih menunggu hasil labnya dulu. Waktunya belum bisa kami pastikan kapan keluarnya," ujar Bripka Ashari.

"Mungkin bisa jadi hari ini, pokoknya nanti kalau sudah ada hasil lab baru kami bisa menentukan selanjutnya," kata Bripka Ashari menambahkan.

Seperti diketahui, Saipul Jamil ditangkap enam orang kepolisian dari Polsek Tambora di kawasan Jelambar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (5/1/2024) sekitar pukul 15.00 WIB.

Proses penangkapan Saipaul Jamil mendapat banyak kritikan dari masyarakat, karena layaknya menangkap gembong narkoba. Polisi sampai mengeluarkan tembakan dan mengeluarkan kata-kata makian kepada Saipul Jamil.

Rupanya, Saipul Jamil bukanlah target utama polisi dalam penangkapan tersebut, melainkan asisten sang artis. Dari hasil tes urine, Bang Ipul negatif, tetapi sang asisten positif narkoba.

Baca Juga: Sudah 4 Hari, Saipul Jamil Belum Juga Dipulangkan dari Kantor Polisi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI