Menyesal Idap Autoimun gegara Suntik Putih, Cita Citata Malah Tuai Sindiran Pedas

Senin, 08 Januari 2024 | 10:38 WIB
Menyesal Idap Autoimun gegara Suntik Putih, Cita Citata Malah Tuai Sindiran Pedas
Cita Citata. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Cita Citata mendadak santer dibicarakan imbas mengutarakan dampak buruk suntik putih di media sosial.

Dari unggahan yang beredar, Cita Citata mulanya mencurahkan isi hatinya mengidap penyakit autoimun gara-gara suntik putih.

"Aku punya penyakit autoimun. Penyebab autoimun adalah kesalahan aku pribadi, kesalahannya adalah lifestyle pribadi aku," ujar Cita Citata.

Mantan istri Galih Purnama itu mengungkap, acap kali melakukan perawatan kecantikan berupa suntik putih demi terlihat menawan tanpa memerhatikan efek sampingnya.

Baca Juga: Bantah Cari Untung Karena Mau Dinikahi Didi Mahardika, Cita Citata: Suami Saya Kaosnya Bolong

"Aku sering banget suntik vitamin C berbahan kimia, suntik putih, dan lain sebagainya. Aku pikir itu penunjang penampilan aku di depan tv buat kelihatan glowing dan putih," sambung Cita Citata.

Oleh karena itu, istri Didi Mahardika tersebut mengaku menyesal telah melakoni suntik putih semata demmi kecantikan.

"Tapi, itu salah. Aku malah sakit," ucap Cita Citata.

Cuplikan unggahan video curahan hati Cita Citata idap autoimun ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip Instagram.

"Cerita Cita Citata idap autoimun karena suntik vitamin C berbahan kimia," tulis akun gosip Instagram @lambegosiip, ditilik pada Senin (8/1/2024).

Baca Juga: Cita Citata Ngaku Jadi Korban Masalah Royalti, Alami Kerugian Sampai Miliaran Rupiah

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen tampak melontarkan sindiran dan kritik pedas untuk Cita Citata. 

Cita Citata atau Cita Rahayu di kawasan Gandaria, Jakarta, Jumat (11/8/2023). [Suara.com/ Adiyoga Priyambodo]
Cita Citata atau Cita Rahayu di kawasan Gandaria, Jakarta, Jumat (11/8/2023). [Suara.com/ Adiyoga Priyambodo]

"Lagian dia kan dulu hitam, sekarang putih. Kalau gak vitamin C, apalagi coba? Mandi tepung?" tulis seorang netizen.

"Kadang orang mengutamakan kecantikan ketimbang kesehatan, padahal kesehatan adalah hal yang lebih penting," kata netizen lain.

"Tuhan sudah menciptakan manusia dengan sebaik-baiknya, malah suntik putih yang jadinya bencana. Banyak duit sumbangin aja buat orang yang kurang mampu," tutur netizen yang lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI