Oklin Fia Bikin Konten Es Krim Lagi, Cara Makanya Disorot

Rena Pangesti Suara.Com
Jum'at, 05 Januari 2024 | 07:45 WIB
Oklin Fia Bikin Konten Es Krim Lagi, Cara Makanya Disorot
Selebgram Oklin Fia akhirnya melakukan pemeriksaan perdana di Polres Metro Jakarta Pusat pada Kamis, (24/08/2023) hari ini. (Instagram/Oklin Fia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selebgram Oklin Fia kembali membuat konten makan es krim. Padahal karena ini, perempuan berhijab itu sampai dipolisikan karena dianggap menistakan agama.

Hanya saja berbeda dari konten makan es krim beberapa waktu lalu. Kali ini, Oklin Fia menyantap kudapan tersebut layak orang-orang pada umumnya.

Oklin Fia [Instagram/@oklinfia]
Oklin Fia [Instagram/@oklinfia]

Dimulai saat Oklin Fia memberi pie susu. Rencananya, ia akan mencampur adukkan makanan tersebut dengan es krim.

"Es krimnya, kita taro di sini (di atas pie susu)," ujar Oklin Fia dikutip dari Instagramnya, Jumat (5/1/2023).

Sambil duduk, Oklin Fia membuka mulut dan menggigit pie susu beserta es krim yang berada di atas.

Oklin Fia menyantap es krim yang dicampur dengan pie susu (Instagram/oklinfia)
Oklin Fia menyantap es krim yang dicampur dengan pie susu (Instagram/oklinfia)

Tidak lagi terlihat aksi vulgar yang pernah dipertontonkan Oklin Fia dalam konten makan es krim beberapa waktu lalu.

Warganet lantas kembali menyoroti gaya makan Oklin Fia. Ironisnya, beberapa orang meledek rindu dengan aksi si selebgram seksi makan es krim seperti beberapa waktu lalu.

Padahal seperti diketahui, kala itu Oklin Fia mendapatkan banyak hujatan karena dianggap menistakan agama.

Oklin Fia menyantap es krim yang dicampur dengan pie susu (Instagram/oklinfia)
Oklin Fia menyantap es krim yang dicampur dengan pie susu (Instagram/oklinfia)

"Kirain sambil jongkok lagi makan es krimnya," kata @muc*****

Baca Juga: Oklin Fia Unggah Foto Terbaru, Caption Fotonya Diduga Menyindir Ammar Zoni

"Kangen Oklin yang nakal," timpal @sm****.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI